Radar Seluma.Bacakoran,co

Pangan Kuat Sehat, DKP Gelar Pembinaan Pelaku Usaha

Pegawai DKP BS Bidang Konsumsi dan Keamanan Pangan Melakukan Pembinaan Pelaku Usaha di Desa Bandar Agung Kecamatan Ulu Manna Kabupaten Bengkulu Selatan--

 

Bacoan Jemo Kito - Dinas Ketahanan Pangan, Bidang Konsumsi dan Keamanan Pangan tidak henti-hentinya melakukan pembinaan terhadap pelaku usaha. Salah satunya, di Desa Bandar Agung Kecamatan Ulu Manna Kabupaten Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Harga Bata Merah, Melambung

 

 

Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Bengkulu Selatan, Ir Susmanto MM menuturkan bahwa pihak DKP secara kuntinyu melaksanakan pembinaan terhadap pelaku usaha di Bengkulu Selatan, terbaru di Desa Bandar Agung Kecamatan Ulu Manna dimana tujuan tidak lain adalah melaksanakan kegiatan Pendataan/Pembinaan Pelaku Usaha Pangan Segar. Sebab pemanfaatan lahan dapat menyediakan kebutuhan di rumah tangga.

 

"Perlu pendataan pelaku usaha sesuai dengan Permentan 53 Tahun 2018 tentang keamanan dan mutu pangan segar. Di dalam Permentan ini menekan tentang perlunya keamanan pangan segar, mulai dari budidaya sampai hasil pangan segar asal tumbuhan yang siap saji,"ujar Susmanto.

BACA JUGA:Perkelahian Warga Kedurang Hingga Meninggal Dunia, Dilatari Dendam

 

 

Diakui Susmanto, pemanpaatan lahan Perkarangan terus digalangkan mewujutkan sayur segar dan tanaman buah-buah segar dimana dapat dikelolah tanpa menggunakan pupuk kimia.

 

Untuk menjamin Pangan yang tersedia aman dikonsumsi menurut Susmanto maka penyelenggaraan Keamanan Pangan harus diterapkan di sepanjang rantai pangan, mulai dari tahap produksi, budi daya, pemanenan, pengolahan, penyimpanan, distribusi, peredaran hingga sampai di tangan konsumen. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan