Satu Sekolah Dasar Terancam Tak Ada Murid
Kadisdik Seluma, farzian--radarseluma.bacakoran.co
Bacoan Jemo Kito - Dari total 184 Sekolah Dasar (SD) yang ada di Kabupaten Seluma, ada satu sekolah yang rawan dikhawatirkan akan susah dapat murid baru yakni SDN 168 Seluma yang terletak di Kelurahan Babatan Kecamatan Sukaraja, karena satu sekolah ini berbatasan langsung dengan Kota Bengkulu.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Seluma, Farzian S.Pd melalui Kabid SD, Antoni bahwa dikatakannya setiap tahunnya sekolah dasar yang berbatasan dengan kota ini selalu terjadi kurangnya peserta didik baru.
" Hanya satu sekolah yang rentan dengan sedikitnya murid baru, yakni SDN 168 Seluma. Hal tersebut lantaran sekolah ini berbatasan langsung dengan Kota Bengkulu. Setiap sekolah yang berbatasan dengan Kota Bengkulu terkendala hal tersebut" sampai Anton.
BACA JUGA:Erwin dan Jonaidi, Terima Rekomendasi Partai Gelora
Dilanjutkannya, Dinas Pendidikan Kabupaten Seluma terus menghimbau kepada sekolah untuk dapat berpedoman pada juknis PPDB sesuai dengan zonasi nya masing-masing.Disampaikannya kalau sesuai dengan juknis yang ada dipastikan dalam penerimaan siswa baru, setiap sekolah tidak akan terjadi namanya kekurangan murid.
" Kita terus menghimbau kepada sekolah untuk dapat berpedoman pada juknis PPDB sesuai dengan zonasi nya masing-masing. Karena memang sejak dulu, SD yang berbatasan langsung dengan Kota sangat rawan karena banyak murid yang memilih sekolah ke Kota Bengkulu" jelasnya.