Perbanyak Bersyukur Atas Nikmat Tuhan

Bupati BS Gusnan Mulyadi Saat Berbincang Bersama Keluarga dan Teman-Teman di Depan Teras Rumah Sebelum Menjalankan Aktivitas--
Koranradarseluma.net - Syukur itu akan mengundang hadirnya tambahan nikmat. Tambahan nikmat akan terus diturunkan kepada seorang hamba, dan tidak akan berhenti hingga hamba itu sendiri yang menghentikan syukurnya kepada Allah. Hal ini disampaikan Bupati BS, Gusnan Mulyadi,SE.MM. "Sesuai dengan kadar syukur seseorang, sebanyak itu pula tambahan nikmat akan tercurah kepadanya, maka dari itu perbanyak bersukur atas mikmat tuhan,"ujar Gusnan Mulyadi, Minggu (8/12/2024) pagi saat ngobrol santai di halaman teras rumah sebelum menjalankan aktivitas.
BACA JUGA:88 Balita Dipantau, Sekda Ajak Komitmen Bersama Penangan Stunting
Dikatakan Gusnan, mereka mendapatkan karunia tak akan terkurangi sedikitpun. Ketika seorang mukmin bersyukur dengan menjalankan ketaatan, maka Allah akan memberikan balasan kepadanya sesuai dengan kadar syukurnya. ”Sesungguhnya Allah tidak akan menzalimi atas satu kebaikan seorang mukmin, Allah akan memberikan imbalan di dunia, dan memberinya pahala di akhirat,"ucap Gusnan.
BACA JUGA:2024 Ini, Ada Penambahan Kuota PKH 6 Ribu KPM
Setiap orang yang diberi kemudahan dalam memperoleh harta atau rezeki datang silih berganti itu selalu diartikan sebagai tambahan karunia. Ada kalanya kemudahan melimpah itu sebagai istidraj. Allah hendak membiarkan mereka bersenang-senang yang bersifat sementara hingga nantinya akan disiksa secara tiba-tiba. Maka hendaknya seorang mukmin segera wawas diri, apakah dia sedang berada dalam ketaatan ataukah sebaliknya, dalam kemaksiatan, sehingga bisa dibedakan, apakah kenikmatan itu berupa karunia ataukah istidraj. "Untuk merealisasikan syukur hendaknya senantiasa mengingat, merenungi dan mencari-cari kenikmatan yang sudah kita miliki, Yakni dengan cara merasakan nikmatnya karunia, kemudian bersyukur kepada dzat yang telah memberikan karunia,",ujar Gusnan.