Ambil Kelapa Pakai Egrek, Warga Pasar Seluma Meninggal Tersengat Listrik
Rumah duka--radarseluma.bacakoran.co
Koranradarseluma.net - Naas yang dialami warga Desa Pasar Seluma, Kecamatan Seluma Selatan Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.
Seperti yang menimpa Mozaidi (41) seorang petani warga Desa Pasar Seluma, tersengat arus listrik atau kesetrum pada saat dirinya bermaksud ingin mengambil buah kelapa. Hingga mengakibatkan korban meninggal dunia.
Kronologis kejadian tersebut telah terjadi pada Sabtu (2/11) sekira Pukul 15.00 Wib. Bermula pada saat korban berencana ingin mengambil buah kelapa yang berada di pinggir jalan desa, dengan menggunakan alat panen sawit jenis egrek bertiang fiber.
Pada saat korban mengangkat egrek ke arah pohon kelapa, korban tidak melihat bahwa egrek yang digunakannya menyentuh kabel jaringan aliran listrik PLN yang berada di dekat pohon kelapa.
Hal tersebut sontak saat itu membuat korban langsung terpental, hingga tergeletak di tanah. Dengan mengalami luka bakar di ujung kaki dan telapak tangannya.
"Iya, informasi tadi korban mau mengambil kelapa milik pak Zainuri dengan menggunakan egrek. Namun ujung egrek menyangkut di kabel PLN tegangan tinggi di pinggir jalan," sampai Sekretaris desa (Sekdes) Pasar Seluma, Ibnu Hajar.
Melihat kejadian tersebut, para tetangga pun langsung berusaha memberikan pertolongan terhadap korban yang tergeletak ditanah. Melihat kondisi korban yang mengalami luka bakar akibat tersengat listrik. Korban pun langsung dilarikan warga ke klinik BPM Kasih Ibu yang berada di Liku Tiga Kelurahan Sidomulyo.
Setelah dilakukan pemeriksaan oleh Bidan Rossi yang menyatakan bahwa korban sudah Meninggal Dunia. Namun keluarga masih untuk memastikan dan membawa korban (Rujuk) ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tais. Setelah dilakukan pemeriksaan dan tindakan dari dokter piket IGD. Dokter menyatakan korban sudah meninggal dunia. Hingga sekira Pukul 16.30 Wib, korban dibawa kembali ke rumah duka.
"Setelah mendapatkan informasi, anggota piket Polsek Seluma Timur langsung menuju ke lokasi untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Atas kejadian ini pihak keluarga korban telah menerima, rela dan iklas atas meninggalnya korban karna murni musibah kecelakaan kerja," terang Kapolres Seluma, AKBP Arif Eko Prasetyo, SIK MH melalui Kapolsek Seluma Timur, AKP Sukari, SE didampingi Kanit Reskrim, Ipda Anwar Simanjuntak, SH saat dikonfirmasi Radar Seluma.
Pada Minggu (3/11) jenazah korban pun langsung dilakukan fardhu kifayah dan dimakamkan di lokasi Tempat Pemakaman Umum (TPU) desa setempat