Radar Seluma.Bacakoran,co

Hasil Lengkap Liga Champions, Sempat Tertinggal 0-2, Madrid Cetak 5 Gol di Babak Kedua

Madrid--radarseluma.bacakoran.co

Koranradarseluma.net – Setelah sempat tertinggal 0-2, Real Madrid akhirnya mengalahkan Borussia Dortmund 5-2 di Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu. Lima gol diciptakan Madrid di babak kedua. Berikut hasil lengkap Liga Champions, Rabu (23/10/2024) dini hari WIB.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Madrid tertinggal dua gol terlebih dahulu pada menit ke-29 lewat serangan balik yang cepat yang diakhiri gol Donyel Malen.

Madrid melancarkan serangan untuk menyamakan kedudukan. Namun, lima menit kemudian, justru kiper Thibaut Courtois kembali memungut bola dari dalam gawangnya. Kali ini, Jamie Byone-Giitens yang mencetak gol.

Pada babak kedua, Madrid mencetak lima gol. Gol pertama Madrid dicetak oleh Antonio Rudiger pada menit ke-60.

Dua menit berikutnya, Vinicius mencetak gol penyama kedudukan setelah mendapat umpan dari Kylian Mbappe.

Madrid membalikkan kedudukan lewat Lucas Vasquez pada menit ke-83. Vinicius menjadi mimpi buruk Dortmund. Ia mencetak hattrick dengan menambah dua gol pada menit ke-83 dan 90+3.

Tanpa Kebobolan, dan Puncaki Klasemen Liga Champions

Juventus vs VfB 0-1

Dari Italia, Juventus harus mengakui kehebatan tamunya VfB Stuttgart 0-1. Gol tunggal VfB dicetak oleh El Bilal Toure pada menit ke-90+2.

Selain kalah, Juventus harus kehilangan salah satu andalannya, Danilo, yang diusir wasit pada menit ke-84.

Pemain Juventus Timothy Weah (kiri) berebut bola dengan pemain Stuttgart Atakan Karazor pada pertandingan Liga Champions di Stadion Allianz di Turin, Italia, Selasa, 22 Oktober 2024. - (AP/Marco Alpozzi)

Pemain Juventus Timothy Weah (kiri) berebut bola dengan pemain Stuttgart Atakan Karazor pada pertandingan Liga Champions di Stadion Allianz di Turin, Italia, Selasa, 22 Oktober 2024. - (AP/Marco Alpozzi)

PSG vs PSV 1-1

Di pertandingan lainnya, tuan rumah PSG dipaksa bermain imbang 1-1 oleh tamunya PSV. Noa Lang mencetak gol untuk PSV pada menit ke-34.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan