Radar Seluma.Bacakoran,co

Ini Alasan Stephanie Poetri ,Hadirkan Versi Baru I Love You 3000

Stepanie Poetri--radarseluma.bacakoran.co

 

Koranradarseluma.net - Penyanyi asal Indonesia yang kini menetap di Los Angeles, Stephanie Poetri mengungkap alasan dirinya merilis versi terbaru dari lagu I Love You 3000.

Adapun lagu I Love You 3000 kini dihadirkan dalam versi bossa nova. Stephanie Poetri mengatakan peluncuran versi baru itu sekaligus untuk merayakan ulang tahun ke-5 lagu yang diciptakannya tersebut.

Penyanyi berusia 24 tahun itu menggabungkan nuansa jazz dan pop pada versi baru I Love You 3000. Keistimewaan lain, dia tetap setia dengan spirit versi orisinal I Love You 3000 yang ditulis dan direkam di Jakarta pada 2019.

Stephanie Poetri bahkan mau pulang ke Indonesia untuk merekam versi bossa nova dengan live band yang sering mengiringi ibunya, Titi DJ.

Aransemen yang serba mulus dan dinamis memberikan nyawa baru bagi lagu yang membukakan banyak pintu dalam perjalan karier musiknya.

"Versi bossa nova ini adalah sebuah surat cinta dariku untuk semua pendengar musikku yang telah membuat lima tahun pertama karierku sangat luar biasa," kata Stephanie Poetri baru-baru ini.

"Aku sangat bahagia saat mendengar cerita-cerita tentang ‘I Love You 3000’ yang dinyanyikan di acara pernikahan dan anniversary. Ternyata lagu ini sangat berarti bagi banyak orang.

Lewat versi baru ini aku ingin memberikan kejutan kepada mereka semua dengan aransemen yang fresh," sambungnya. Versi bossa nova I Love You 3000 menjadi karya pertama Stephanie Poetri pada 2024, setelah melalui 2023 dengan produktif.

Dia sempat merilis beberapa single yang menampilkan musikalitas beragam, serta menjadi musisi pembuka untuk tur eaJ dan Lyn Lapid.

Peluncuran versi baru versi I Love You 3000 mendapat dukungan dari Spotify yang memilih Stephanie Poetri sebagai cover artist untuk playlist Bukan Cover Biasa.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan