Radar Seluma.Bacakoran,co

Dukung Pemerintah, Kemenag Seluma Akan Gencarkan Sosialisasi Larangan Dan Bahaya Judi Online

Kakan Kemenag Seluma--radarseluma.bacakoran.co

 

Bacoan Jemo Kito - Salah satu upaya untuk mendukung program pemerintah dalam memberantas permainan Juni Online.

Membuat Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu, pada saat ini akan menggencarkan giat sosialisasi larangan dan bahaya judi online.

 

Seperti yang dikatakan oleh Kepala Kemenag Kabupaten Seluma, H Heriansyah, SAg MH saat dikonfirmasi Radar Seluma mengatakan, dalam upaya menyampaikan atau mensosialisasikan larangan dan bahaya judi online ini.

Pihaknya telah melakuka giat sosialiasi ke seluruh masyarakat yang berada di wilayah Kabupaten Seluma.

 

"Dalam giat sosialisasi ini, kita manfaatkan para penghulu dan tokoh agama. Untuk mensosialisasikan larangan dan bahaya judi online ini. Khususnya kepada masyarakat Kabupaten Seluma," sampainya.

BACA JUGA:Sebar Video P*rno, Kadus Talang Alai Seluma Divonis 6 Bulan Penjara

Dirinya juga mengatakan, jika setiap ada kesempatan di setiap kegiatan. Pihaknya selalu mensosialisasikan larangan dan bahaya judi online ini kepada masyarakat. Seperti untuk penghulu disampaikan saat melangsungkan proses pernikahan di masyarakat.

 

Sedangkan para tokoh agama dan lainnya, juga selalu menyampaikan hal tersebut pada saat melaksanakan pertemuan atau cerama di hadapan masyarakat ataupun pada saat khutba Jum'at. Giat ini dilakukan dalam upaya mendukung program pemerintah untuk memberantas judi online.

 

"Pokoknya semua bidang, saya minta untuk mensosialisasikan ini. Karena bahaya judi online ini sangat besar. Selain merusak ekonomi keluarga, judi online ini juga dapat memicu tindak pidana bagi pelaku atau pemain," terangnya.

Tag
Share