Radar Seluma.Bacakoran,co

Tegas Wujudkan Pemerintahan Efisien, Presiden Prabowo Subianto: Saya Paham Praktik Mengakali Pimpinan

Presiden Prabowo Subianto duduk diapit di antara Ketua Umum Kadin Anindya Bakrie dan Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Arsjad Rasjid dalam Munas Kadin di Hotel The Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, Kamis 16 Januari 2025-koranradarseluma.net--

koranradarseluma.net - Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmennya untuk mewujudkan pemerintahan yang efisien dan bebas pemborosan. Hal ini disampaikan dalam Musyawarah Nasional Konsolidasi Persatuan Kadin Indonesia (Munas Kadin) di Hotel The Ritz-Carlton, Jakarta, Kamis (16/1/2025).

"Saya bertekad memimpin pemerintahan yang efisien," ujar Prabowo.

Presiden menjelaskan bahwa Indonesia memiliki sumber daya yang sangat melimpah. Namun, pengelolaan yang kurang tepat dan tidak berbasis akal sehat seringkali menyebabkan pemborosan anggaran serta kebijakan yang tidak maksimal.

Di hadapan para menteri dan ratusan pengusaha, Prabowo menekankan bahwa pengelolaan anggaran harus dilakukan secara efisien, logis, dan berdasarkan perhitungan akurat. Ia mengingatkan  pemborosan serta praktik yang tidak efisien harus dihentikan agar kekayaan negara dapat dimanfaatkan secara optimal. Dengan pengelolaan yang baik, Prabowo yakin pertumbuhan ekonomi nasional dapat mencapai 8%.

"Saudara-saudara pengusaha, tentu Anda memahami bahwa perusahaan yang tidak efisien dan bekerja tanpa disiplin tidak mungkin bertahan. Jika pengeluaran lebih besar dari pemasukan, itu adalah awal dari kehancuran. Hal yang sama berlaku untuk sebuah organisasi atau negara," tegas Prabowo.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden juga mengingatkan agar tidak ada pihak yang mencoba memanfaatkan celah untuk melakukan pemborosan atau tindakan yang merugikan negara. Ia memastikan bahwa selama masa pemerintahannya, kekayaan Indonesia akan dikelola secara efisien demi kesejahteraan rakyat dan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

BACA JUGA:Presiden Prabowo Subianto Optimistis Swasembada Pangan Tercapai Kurang dari 4 Tahun

BACA JUGA:Dukung Dana Zakat untuk Program Makan Bergizi Gratis, Presiden Prabowo Subianto: Syaratnya Tepat Sasaran

"Saya telah lama menjadi bagian dari Indonesia. Segala teknik dan akal-akalan yang merugikan negara sudah saya pahami. Kini saya semakin yakin bahwa Indonesia mampu bangkit dengan efisiensi, ketertiban, dan disiplin," pungkas Presiden Prabowo Subianto.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan