Radar Seluma.Bacakoran,co

PSU, Golkar Rekrut Calon Bupati Bengkulu Selatan

Sekretaris DPD Partai Golkar BS Dodi Martian, S.Hut.MM--

 

 

Koranradarseluma.net - Dalam rangka Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Bengkulu Selatan, akan dilaksanakan pada tahun ini.  Maka Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) secara resmi membuka pendaftaran untuk calon Bupati BS.

BACA JUGA:Unsur Pimpinan DPRD Bengkulu Selatan Datangi Pemda dan Bawaslu, Sekda Sibuk

 

 

Hal ini diumumkan oleh Sekretaris DPD Partai Golkar BS Dodi Martian, S.Hut.MM kepada awak media, kemarin (4/3/2025) di kantor DPD Golkar BS. "Pembukaan pendaftaran merupakan langkah awal dari persiapan Partai Golkar untuk ikut serta dalam PSU yang akan dilaksanakan setelah Mahkamah Konstitusi (MK) membatalkan Gusnan Mulyadi sebagai Calon Bupati dan memerintahkan untuk mengulang pemilihan kepala daerah di BS, setelah adanya sejumlah sengketa dalam hasil Pilkada sebelumnya,"ungkap Dodi.

BACA JUGA:Lagu Lenggang Serawai, Terdaftar di HAKI

 

 

Dikatakan Dodi, keputusan MK mengharuskan PSU dan membuka peluang bagi para calon yang ingin maju dalam pesta demokrasi. "Pendaftaran ini terbuka untuk seluruh calon yang memenuhi syarat yang ditetapkan oleh partai,"tutur Dodi.

 

Ia mengatakan ini dilakukan ingin memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada figur-figur terbaik dari berbagai kalangan yang siap bekerja keras untuk kemajuan Bengkulu Selatan. Partai Golkar membuka pendaftaran secara transparan dan demokratis. "Meskipun partai membuka kesempatan bagi siapa saja, namun ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi oleh calon yang mendaftar. Yakni memiliki komitmen kuat untuk memperjuangkan kepentingan rakyat, memiliki visi dan misi yang jelas untuk memajukan daerah, serta memiliki rekam jejak yang baik dalam dunia politik maupun dalam pemerintahan,"gumam Dodi.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan