Radar Seluma.Bacakoran,co

Sepi Tangkapan Ikan Dua Hari Terakhir, Harga Ikan Melonjak

pedagang ikan di TPI Pasar Bawah yang menjajakan hasil tangkapan melayan--

 

 

Koranradarseluma.net - Nelayan Pantai Pasar Bawah Bengkulu Selatan (BS) dua hari terakhir sepi tangkapan ikan. Itu terjadi karena cuaca di Laut Selatan ekstrem. Ombak di tengah laut besar disertai angin kencang.

BACA JUGA:Batas Tempati Lapak Berakhir, Pedagang di Taman Mardeka Belum Pindah Lapak

 

 

Akibat tangkapan ikan yang anjlok, para tengkulak atau pedagang sempat kebingungan dan was-was karena takut tak bisa menjual ikan lagi."Hasil tangkapan sepi dua hari terakhir di sekitar pantai Pasar Bawah, kemarin (5/1/2025), dan banyak perahu bersandar. Sementara, hanya beberapa nelayan melaut dan hasil tangkapan ikan tidak maksimal. Bahkan, berdampak pada harga ikan melonjak naik,"ucap Anton nelayan Pasar Bawah.

BACA JUGA:Potensi Wisata Belum Dikelola Secara Maksimal

 

 

Sejak pagi para tengkulak sudah menunggu di TPI Pasar Bawah. Hanya saja, tidak mendapatkan ikan. Itupun ikan yang ada tidak berkelas, seperti ikan kirung. Menurut Anton bahwa cuaca masih ekstrem penyebab nelayan enggan melaut. Meskipun nelayan yang tetap berangkat, namun belum mendapatkan ikan yang maksimal. "Banyak nelayan yang datang setelah semalam melaut, tidak membawa hasil tangkapan ikan secara maksimal,"pungkas Anton.

 

Sementara itu, Septi (48) salah satu pedagang ikan mengaku dua hari terakhir ini tangkap nelayan sepi dan berdampak dengan harga ikan hingga melonjak dua kali lipat. "Faktor cuaca ekstrem menyebabkan ikan sulit digapai nelayan, dan pedagang banyak beralih jual ikan berkelas seperti ikan kakap merah dipasok dari Bengkulu meskipun ikan sudah di es,"kata Septi.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan