Radar Seluma.Bacakoran,co

Pemdes Lubuk Gio, Prioritaskan Padi dan Jagung untuk Program Ketahanan Pangan

Jagung ,-radarseluma.bacakoran.co--

Koranradarseluma.net - Dalam upaya meningkatkan dan memperkuat ketahanan pangan di tingkat desa, Pemerintah Desa (Pemdes) Lubuk Gio Kecamatan Talo menetapkan program prioritas yang berfokus pada peningkatan produksi padi, jagung, serta pengadaan daging ayam. Dengan program ini dirinya diharap mampu meningkatkan ketersediaan pangan di desa sekaligus mendorong kesejahteraan masyarakat desa.

Kepala Desa Lubuk Gio Ansori dikonfirmasi kemarin (9/3) menyampaikan bahwa program ini diambil sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan ketahanan pangan nasional. "Kami ingin memastikan bahwa masyarakat memiliki akses terhadap pangan yang cukup dan berkualitas. Kami mengoptimalkan sektor pertanian dan peternakan sebagai pilar utama ketahanan pangan desa," terangnya.

Meningkatkan produktivitas pertanian dengan memperluas lahan tanam serta memberikan pendampingan kepada petani dalam penggunaan teknologi pertanian modern. Selain itu, sistem irigasi dan pupuk berkualitas juga menjadi perhatian guna meningkatkan hasil panen di masyarakat.

Pihaknya juga berfokus pada sektor peternakan dengan pengadaan gading ayam. Bertujuan untuk meningkatkan produksi daging dan telur, yang nantinya dapat menjadi sumber ketahanan pangan dan peluang usaha bagi warga. Para peternak akan mendapatkan bimbingan teknis agar pemeliharaan ayam lebih baik dan produktif.

Pihaknya berharap ketahanan pangan di desa bisa semakin kuat, kesejahteraan masyarakat meningkat, serta tercipta peluang kerja baru bagi warga. Program ini juga diharapkan mampu mengurangi ketergantungan desa terhadap pasokan pangan dari luar daerah. Ini sebagai bagian dari strategi pembangunan desa berkelanjutan, Pemdes Lubuk Gio terus berinovasi dalam mengembangkan sektor pertanian dan peternakan, demi menciptakan desa yang mandiri dan sejahtera.

Sebagai komoditas pangan utama, padi dan jagung memiliki peran penting dalam memenuhi kebutuhan masyarakat. Tujuan dari penguatan produksi ini meningkatkan ketahanan pangan desa dengan memastikan ketersediaan beras dan jagung yang cukup untuk konsumsi masyarakat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan