Koranradarseluma.net - DIABETES merupakan salah satu penyakit kronis yang bisa menyerang siapa saja. Penyebab diabetes ialah naiknya kadar gula darah dalam tubuh yang tidak terkendali.
Oleh karena itu, jika Anda tidak ingin terkena penyakit diabetes, sebaiknya jaga agar kadar gula darah selalu normal. kondisi stabil itu, salah satu yang harus sering dilakukan dengan mengontrol asupan makanan sehari-hari dan mengonsumsi makanan penurun gula darah. Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Tomat Tomat merupakan salah satu buah yang mengandung antosianin dan likopen yang tergolong sebagai antioksidan. Zat yang terkandung dalam tomat ini bahkan dikatakan memiliki efek serupa dengan obat antidiabetes acarbos yang bisa memperlambat dan mengurangi pelepasan gula ke dalam darah. Menurut penelitian bahwa likopen yang banyak terdapat dalam buah dan sayur seperti tomat bisa memperbaiki kinerja insulin sehingga kadar gula darah bisa menurun.
2. Ceri Ceri merupakan salah satu buah yang kaya akan antosianin yang mampu memengaruhi sensitivitas tubuh terhadap insulin. Pasalnya, jika sensitivitas tubuh terhadap insulin menurun, hormon tersebut tidak bisa bekerja dengan baik dalam mengontrol gula darah. Oleh karena itu, mengonsumsi makanan yang mengandung antosianin secara rutin bisa meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap insulin.
3. Alpukat Alpukat merupakan salah satu buah yang bisa menjadi salah satu pilihan makanan penurun gula darah. Berdasarkan penelitian, alpukat bisa menurunkan risiko diabetes berkat kandungan lemak sehat dan mineral di dalamnya. Nutrisi ini bekerja dengan cara meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap insulin, sehingga kadar gula darah lebih mudah menurun.
4. Kacang-kacangan Kacang-kacangan seperti kacang badam atau almond merupakan makanan yang bisa membantu mengatur dan mengurangi kenaikan gula darah. Satu studi menemukan bahwa orang yang mengonsumsi kira-kira 30 gram almond atau kacang-kacangan lain setiap harinya memiliki kadar glukosa yang lebih rendah dan stabil.
5. Cuka Sari Apel Salah satu cara ampuh untuk menurunkan kadar gula darah, yakni bisa mengonsumsi satu sendok makan cuka sari apel yang sudah dicampur dengan segelas air. Cuka apel yang mengandung banyak antioksidan diduga bisa mengurangi kadar gula dalam tubuh, tetapi belum jelas bagaimana cara kerja dan efeknya secara langsung terhadap pengobatan diabetes.