Koranradarseluma.net - Penggunaan handphone (HP) saat ini tidak bisa terlepas dari kehidupan sehari-hari. Padahal HP juga punya radiasi dengan tingkat tertentu.
Tingkat radiasi pada setiap HP memiliki volume emisi bervariasi dengan banyak faktor. Ini termasuk jenis perangkat dan modelnya, usia, dan kekuatan antena pemancarnya. Faktor lainnya adalah jarak dari menara seluler terdekat.
Sebuah laporan dari Bankless Times memuat daftar HP yang memiliki tingkat radiasi paling tinggi.
Studi ini berdasarkan tingkat absorpsi spesifik (SAR) yang mengukur seberapa cepat tubuh menyerap energi frekuensi radio. Komisi Komunikasi Federal AS telah menetapkan tingkat SAR maksimum sebanyak 1,6 watt per kilogram.
Lantas merk handphone mana saja yang memancarkan radiasi terbesar?
BACA JUGA:Awas Penipuan Via Telfon, Jangan Gampang Merespon Telfon Tidak Dikenal
BACA JUGA:Harga Emas Antam, Naik Lagi
Beberapa model lama dari Google, Sony, Motorola, OnePlus, OPPO, dan ZTE memancarkan radiasi paling tinggi.
Sementara itu, Motorola Edge menempati urutan teratas smartphone dengan pancaran radiasi tertinggi, diikuti oleh Axon 11 5G dari ZTE dan OnePlus 6T.