Bacoan Jemo Kito - Bupati Seluma Erwin Octavian SE menjelaskan pemerintah daerah Kabupaten Seluma sudah melakukan koordinasi terhadap Forkopimda di Kabupaten Seluma membahas Pilkada 2024 harus berjalan aman dan damai.
Dikatakannya untuk kedepan pemerintah daerah Kabupaten Seluma akan terus melakukan koordinasi kepada pihak terkait untuk keamanan Pilkada yang akan berlangsung 27 November 2024 mendatang.
" Iya kita sudah rapat koordinasi dengan Polres Seluma, Kodim 0425 Seluma, serta Kejari Seluma. Pastinya dengan koordinasi dengan Forkopimda kita harapkan Pilkada berjalan dengan aman, kondusif dan berintegritas" sampai Bupati.
Dilanjutkannya, ia mengajak seluruh kalangan masyarakat di Kabupaten Seluma untuk pemilu di Kabupaten Seluma damai. Dan selanjutnya Pemda Seluma akan mengundang KPU, Bawaslu, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat untuk melakukan diskusi tentang Pilkada harus berjalan damai.
BACA JUGA:Forkopimda Seluma, Siap Sukseskan Pilkada 2024
BACA JUGA:Kajari Seluma, Sarankan TGR Diselesaikan
" Selanjutnya bulan Agustus kita akan kembali mengadakan rapat koordinasi dengan Porkofimda, selain itu kita akan libatkan tokoh pemuda, tokoh masyarakat , Bawaslu Kabupaten Seluma dan KPU Kabupaten Seluma" jelas Bupati.
Sementara itu, Bupati juga meminta agar bisa seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Seluma bisa menyatukan persepsi mengedepankan Pilkada 2024 menjadi damai. Ia juga berharap jangan ada perpecahan ditengah masyarakat karena pemilu. Selain itu beliau juga mengajak masyarakat Kabupaten Seluma untuk menjunjung tinggi demokrasi yang aman dan damai di Kabupaten Seluma.