BENGKULU SELATAN - Ketua DPR Bengkulu Selatan, Barli Halim menekankan kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar memberikan inovasi pelayanan publik yang berkualitas.
"Untuk mewujudkan pelayanan baik pada masyarakat diperlukan inovasi yang lebih efektif, efesien,"ungkap Barli.
Dikatakan Barli, inovasi pelayanan agar masyarakat lebih dimudahkan dalam pelayanan. Inovasi yang baik, pasti mampu mendongkrak Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten.
Ia menyanyangkan masih rendah partisipasi Inovasi di tiap OPD dalam Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP). Untuk itu, Barli menekankan agar semua OPD wajib menciptakan dan mengirimkan minimal satu Inovasi dalam KIPP.
"Harus didorong oleh kepala daerah beserta sektaris dalam menggerakan satu satu inovasi OPD Wujud Pelayanan,"pungkas
Barli.