Jakarta, Radarseluma.disway.id – KAI Logistik, anak usaha PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang jasa logistik, membuka peluang berkarier bagi talenta terbaik Indonesia melalui Rekrutmen Bersama BUMN 2025. Pada program ini, KAI Logistik menawarkan tiga posisi bagi lulusan S1 dari berbagai jurusan untuk bergabung dan berkembang bersama perusahaan.
BACA JUGA:Ahok Tiba di Kejagung, Siap Bongkar Kasus Pertamina dan Beberkan Rekaman Rapat
BACA JUGA:Tips Menghilangkan Rasa Pahit Daun Pepaya
VP of Corporate Secretary KAI Logistik, Dwi Wulandari, menyampaikan, “Sebagai bagian dari ekosistem BUMN, KAI Logistik terus berupaya dalam menghadirkan kesempatan kerja yang inklusif dan berorientasi pada pengembangan talenta terbaik. Melalui rekrutmen ini, kami berharap dapat menemukan generasi muda yang siap berkontribusi dalam mendukung pertumbuhan bisnis logistik di Indonesia. Kesempatan berkarya ini juga dalam mendukung program Astacita presiden yaitu meningkatkan lapangan kerja yang berkualitas.”
KAI Logistik menyediakan tiga formasi dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2025, yaitu:
· S1 - Staff Marketing Sales (jurusan: Pemasaran, Manajemen Pemasaran, Marketing Communication)
· S1 - Staff Facility (jurusan: Teknik Otomotif, Teknik Mesin)
· S1 - Staff Operasional (jurusan: Manajemen Logistik, Manajemen Operasional, Teknik Industri)
Persyaratan Umum
Para pelamar diharapkan memenuhi persyaratan umum berikut:
· IPK minimal 3,0 dengan akreditasi program studi minimal “A” pada saat tanggal kelulusan.