Radar Seluma.Bacakoran,co

Kendaraan Dinas Rusak Berat, Bupati Pastikan Dilelang

Lelang kendaraan dinas--radarseluma.bacakoran.co

 

Bacoan Jemo Kito - Pemerintah Kabupaten Seluma melakukan pendataan kendaraan dinas, seperti kendaraan roda dua maupun roda empat di seluruh wilayah Seluma. Pendataan tersebut dilakukan untuk menginventarisir kendaraan yang layak dan tidak layak lagi.

Bupati Seluma Erwin Octavian, SE mengatakan, kendaraan dinas yang sudah tak layak pakai lagi dan sudah rusak berat, rencanannya akan dilelang oleh Badan Keuangan Daerah (BKD) Seluma melalui bidang Aset Daerah.

"Untuk kendaraan yang mati pajak insya Allah bulan depan kita bayar. Untuk aset yang sudah tidak bisa digunakan lagi maka akan kita lelang melalui bagian aset sesuai dengan ketentuan yang berlaku," kata Erwin, kemarin (14/6).

BACA JUGA:Kembali Rusak Parah, Warga Nyaris Terisolir, Saat Hujan Jalan ke Padang Capo Dikeluhkan

BACA JUGA: Idul Adha, Pabrik dan Toke Sawit Tutup

Bupati menyampaikan kegiatan kontes kendaraan dinas yang dilakukan oleh pemerintah daerah beberapa waktu yang lalu adalah upaya pemerintah daerah untuk melakukan penertiban kendaraan dinas. 

Dalam rangka memperingati Hari Ulang ada 40 unit mobil dinas pejabat eselon II, 14 unit mobil dinas Camat, 40 unit mobil dinas pejabat eselon III A 40, dan 22 unit mobil ambulan.

Bupati menyampaikan kegiatan kontes mobil dinas dan juga lomba rumah dinas ini tujuannya untuk memastikan seluruh aset pemerintah Daerah Kabupaten Seluma dalam keadaan baik untuk dapat menunjang kinerja seluruh pejabat yang ada di lingkungan Pemkab Seluma.

"Jadi melalui kegiatan tersebut kita hendak memastikan agar kendaraan dinas terawat dan tertib pajak. Kegiatan ini rutin kita laksanakan agar pemegang kendaraan dinas terus merawat dan membayar pajak," tutupnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan