Radar Seluma.Bacakoran,co

Belum Tersentuh, Warga Muara Danau Seluma, Timbun Jalan Dengan Koral

Warga timbun akses jalan yang berlubang--radarseluma.bacakoran.co

 

Bacoan Jemo Kito - Dengan kondisi akses jalan yang saat ini mengalami kerusakan. Dengan banyaknya dijumpai lubang-lubang diakses jalan yang hampir sepanjang 1 kilometer di ruas jalan Desa Muara Danau menuju Desa Lubuk Gio, Kecamatan Talo Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.

 

Membuat warga desa setempat melakukan kegiatan gotong royong melakukan penimbunan kondisi jalan berlubang. Giat gotong royong tersebut telah dilakukan saat mendekati hari Raya Idul Fitri 1445 Hijrah.

 

"Iya, kemarin kita melakukan kegiatan gotong royong penimbunan jalan berlubang. Penimbunan jalan ini kita lakukan menjelang hari Raya Idul Fitri. Sehingga akses jalan dapat dilalui dengan lancar, saat merayakan lebaran," sampai Kepala Desa Muara Danau, Darmadi saat dikonfirmasi Radar Seluma.

BACA JUGA: Asal Mula Budaya Sekujang, Salah Satu Budaya Ikonik Seluma

BACA JUGA:Jangan Kebablasan, ASN Kembali Bekerja Tanggal 16 April, Sanksi Pemotongan TPP Bagi yang Nambah Libur

Dikatakan Darmadi, giat gotong royong penimbunan jalan berlubang dilakukan oleh masyarakat. Guna untuk kenyamanan para pengendara. Terutama bagi para pemudik yang hendak pulang ke kampung halamannya. Serta mengurangi angka kecelakaan lalulintas (Lakalantas) yang disebabkan kondisi akses jalan berlubang-lubang.

 

Akses jalan ini merupakan akses jalan Link Provinsi Bengkulu. Kondisi akses jalan ini telah lama mengalami kerusakan. Bahkan telah mencapai lebih dari 10 tahun, tak kunjung mendapatkan perbaikan oleh pemerintah.

 

"Kondisi akses jalan ini sudah lama tak kunjung diperbaiki mas. Kondisi jalan yang berlubang telah kami rasakan dari tahun ke tahun mas. Sehingga kami melakukan gotong royong, menimbun kondisi jalan berlubang mas," ujarnya.

 

Tag
Share