Radar Seluma.Bacakoran,co

Logistik Pemilu Didistribusikan H-4 Sebelum Pencoblosan

Logistik pemilu siap didistribusikan oleh KPU--radarseluma.bacakoran.co

 

 

PASAR TAIS - Diawal bulan Februari 2024 menjelang pelaksanaan Pemilihan umum (Pemilu) pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

Pada saat ini Kondisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Seluma telah menuntaskan proses pengesetan dan pengepakan seluruh kebutuhan logistik per Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di wilayah Kabupaten Seluma.

 

"Alhamdulillah, untuk proses pengesstan dan pengepakan sudah selesai pada Rabu (31/1)," sampai Ketua KPU Kabupaten Seluma, Henri Arianda.

 

Henri mengatakan, jika dalam proses pengesetan dan pengepakan seluruh kebutuhan logistik Pemilu. Telah dilakukan oleh KPU Kabupaten Seluma sejak 2 pekan yang lalu. Yakni dimulai sejak tanggal 15 Januari hingga 31 Januari 2024.

BACA JUGA:Dimintai Klarifikasi Dinas PMD Seluma, Kades Kungkai Baru Ragu Mundur dari Jabatan

BACA JUGA:KPU Kembali Melaksanakan Simulasi Pemungutan Suara

"Sesuai tahapan, semua logistik yang berada dalam kotak logistik sudah fix selesai semua. Tinggal lagi rencana retribusi," ujarnya.

 

Terkait dengan estimasi rencana pendistribusian logistik. Direncanakan akan mulai dilakukan oleh KPU Kabupaten Seluma. Sejak tanggal 10 Februari hingga 13 Februari 2024 mendatang. Dalam peroses pendistribusian logistik ke seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di wilayah Kabupaten Seluma. Nantinya juga akan diberikan pengawalan ketat dari pihak Kepolisian jajaran Polres Seluma.

 

Tag
Share