Radar Seluma.Bacakoran,co

Waspada Dampak Negatif Penggunaan Pestisida Kimia

Kepala Dinas Pertanian Bengkulu Selatan, Sakimin M.Si--

 

 

Koranradarseluma.net –Dampak negatif dari pestisida kimia tidak hanya menyebabkan kerusakan lingkungan, namun juga berbahaya jika dikonsumsi manusia dalam jangka panjang. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pertanian Bengkulu Selatan, Sakmin M.Si."Mudahnya memperoleh obat pertanian kimia, kurangnya pengetahuan dan rendahnya kesadaran efek negatif pestisida kimia membuat petani menggunakan pestisida kimia terus menerus.

BACA JUGA:Pemdes Diingatkan Syusun Program Yang Berkaitan Hukum Perdes

 

 

Padahal penggunaan pestisida kimia secara terus menerus dengan dosis tidak tepat berbahaya bagi ekosistem dan lingkungan. Selain itu residu kimia yang tertinggal di dalam produk pertanian dapat berbahaya bagi kesehatan dalam jangka panjang,"kata Sakimin.

BACA JUGA:Dampak Pernikahan Dini Dalam Kesehatan Dan Sosial

 

 

Selain itu, lanjutnya, dengan menggunakan pestisida kimia yang tidak tepat, baik dosis maupun sasaran akan mengakibatkan resistensi hama dan menjadi kebal. Sehingga untuk pengendalian dibutuhkan dosis yang lebih tinggi. “Untuk meningkatkan kesadaran para petani perlu diingatkan secara masif,"ujar Sakimin.

 

Hama tanaman yang telah menjadi kebal melahirkan keturunan hama yang mampu bertahan, dan meski diracun dengan pestisida, sehingga kerusakan yang ditimbulkan semakin besar. Sedangkan serangga non sasaran seperti predator alami, serangga penyerbuk yang memiliki manfaat bagi lingkungan berkurang jumlahnya.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan