Gercep, Petugas PLN Perbaiki Kabel Induk Listrik, Tertimpa Kayu
Petugas PLN--radarseluma.bacakoran.co
Koranradarseluma.net - Petugas dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) bergerak cepat melakukan perbaikan pada kabel induk listrik yang tertimpa kayu besar akibat cuaca ekstrem.
Pihak PLN melakukan pemadaman listrik hanya bebrpa jam saja. Setelah kabel diperbaiki listrik akan kembali normal seperti biasanya.
Diungkapkan Petugas PLN ,Jamil ditemui kemarin (30/9) di tempat kerja di Kecamatan Talo mereka bersama rekannya sedang melakukan perbaikan kabel listrik yang putus akibat tertimpa barang pohon.
Ia menyebutkan bahwa putus kabel induk karena tertimpa kayu tadi malam. "Dan pagi ini kami memperbaiki sekaligus pembersihan di sekitar kabel tersebut," jelasnya kemarin.
Tim teknis PLN langsung ke lokasi untuk memperbaiki agar listrik di wilayah ini bisa kembali normal. Proses perbaikan dimulai dengan menyingkirkan kayu yang menimpa kabel, kemudian mengganti bagian kabel yang rusak agar distribusi listrik dapat segera pulih.
Masyarakat di sekitar lokasi sempat mengalami pemadaman listrik sementara demi menjaga keselamatan selama proses perbaikan berlangsung.
"Keselamatan warga menjadi prioritas kami, sehingga pemadaman dilakukan sementara hingga kondisi benar-benar aman. Kami berusaha memperbaiki kerusakan secepat mungkin agar suplai listrik kembali normal, "kata petugas PLN.
PLN mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi gangguan listrik akibat cuaca buruk dan melaporkan segera jika ada kabel listrik yang rusak atau tertimpa benda berat untuk menghindari bahaya.
Hingga saat ini, perbaikan masih terus berlangsung di beberapa titik yang terdampak. Petugas PLN menyatakan siap siaga untuk merespon setiap laporan dan berkomitmen menjaga pasokan listrik tetap stabil meskipun kondisi cuaca sedang tidak bersahabat.