Radar Seluma.Bacakoran,co

Pengrajin Batu Bata Merah, Butuh Perhatian Pemerintah

Bupati Gusnan Memberihkan Motivasi Saat Berada di Usaha Pengerajin Batu Bata Merah Sekaligus Memperaktekan Cara Cetak Batu Bata Merah--

 

 

 

Bacoan Jemo Kito - Terdapat banyak pengrajin batu bata merah di desa Pagar Dewan Kota Manna, Bengkulu Selatan, berderet tempat pembuatan bata merah. Pembuatan bata merah di Desa Pag Dewa mayoritas merupakan usaha pribadi. Harga bata merah untuk bata cetak manual di Pagar Dewa berkisar antara Rp. 400 - Rp.600 per pcs.

BACA JUGA:Tebat Besak Bandar Ragung, Kian Populer

 

 

Pengusaha produksi bata merah Desa Pagar Dewa mulai dari warga Desa Pagar Dewa sendiri hingga warga desa lain, bahkan dari wilayah Kecamatan menggunakan bata merah hasil produksi di Desa Pagar Dewa. "Dengan adanya produksi bata merah ini, maka secara ekonomi terjadi peningkatan bagi pemilik maupun pekerjanya.

BACA JUGA:Pilgub DKI, dan Ambisi Anies Incar Kursi Presiden 2029

 

 

Di tengah sulitnya mencari lapangan pekerjaan, maka produksi bata merah menjadi salah satu solusi pembukaan lapangan pekerjaan baru. Bahkan, untuk memenuhi kebutuhan pasar yang semakin meningkat pengrajin bata merah di Desa Pagar Dewa ada yang mulai memanfaatkan teknologi dengan menggunakan alat press,"ungkap Sipran salah satu pemilik usaha bata merah, warga Pagar Dewa.

 

Menurut Sipran batu bata merah merupakan salah satu bahan material sebagai bahan pembuat dinding. Batu bata terbuat dari tanah liat yang dibakar sampai berwarna kemerah merahan. Bata merah merupakan salah satu jenis bahan dasar pembangunan rumah yang sudah sangat umum digunakan di Indonesia, dari zaman dulu hingga zaman modern seperti saat ini bata merah memang sudah menjadi salah satu bahan wajib di dalam membangun rumah. Cukup bisa dimaklumi, bata merah masih lebih banyak digunakan dari pada bata ringan atau batako press, karena selain sudah teruji kekuatannya, mendapatkan jenis material ini pun tidak susah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan