Radar Seluma.Bacakoran,co

APBD Perubahan, Dibahas di Tingkat Komisi

Ketua dprd seluma, Nofi--radarseluma.bacakoran.co

Koranradarseluma.net - Pembahasan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2024 saat ini tahapannya dibahas di tingkat komisi-komisi DPRD Kabupaten Seluma.

"APBD Perubahan Kabupaten Seluma 2024 yang dibahas di tingkat komisi-komisi DPRD bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sudah selesai.

Sekarang dewan sudah melakukan persiapan untuk pembahasannya," kata Ketua DPRD Kabupaten Seluma Nofi Eriyan Andesca, kemarin.

Nofi menuturkan, sinergi antara legislatif dan eksekutif sangat diperlukan agar penyusunan APBD Perubahan Tahun Anggaran 2024 responsif dan tepat sasaran terhadap kebutuhan dan aspirasi masyarakat.

"Intinya, kami berharap APBD perubahan ini memberikan efek yang responsif sesuai dengan kebutuhan pembangunan di Kabupaten Seluma," tambahnya.

Menurut Nofi, rapat antara komisi dan OPD akan menghasilkan masukan dan usulan penting, sehingga potensi dan tantangan dalam progres pelaksanaan program kegiatan 2024 dapat diketahui.

Sebelumnya Bupati Seluma diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma, H. Hadianto, SE, MM, MSi menghadiri Rapat Paripurna dengan Agenda Jawaban Eksekutif Terhadap Pandangan RAPBD Perubahan Tahun Anggaran 2024 di Gedung Paripurna DPRD Kabupaten Seluma.

Rapat dipimpin oleh Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Seluma, Sugeng Zonrio, SH dan diikuti oleh Anggota DPRD Kabupaten Seluma, Forkopimda Kabupaten Seluma, Asisten dan Staf Ahli, Kepala Dinas serta Pejabat Eselon II dan III di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma.

Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma, H. Hadianto, SH, MM, M.Si mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi terhadap pandangan umum dari semua fraksi tentang Perubahan RAPBD Tahun Anggaran 2024.

Tag
Share