Tak Ada Upaya Hukum, 12 Terpidana Korupsi BTT Seluma, Inkracht
sidang kasus BTT Seluma--radarseluma.bacakoran.co
Direktur CV Atha Buana Consultant, Nopian Hadinata. Dengan sah dan menyakinkan menjatuhkan hukuman 1 tahun penjara, denda Rp 50 juta dengan subsider 1 bulan kurungan penjara. Serta biaya pengganti sebesar Rp 138 juta. Wakil Direktur CV Azelia Roza Lestari Sofian Efendi dijatuhkan hukuman 1 tahun penjara, denda Rp 20 juta subsider 1 bulan. Serta biaya pengganti sebesar Rp 159 juta.
BACA JUGA:12 Terdakwa Korupsi BTT Seluma Divonis Berbeda, Lebih Ringan Dari Tuntutan Jaksa
Wakil Direktur CV Seluma Jaya Konstruksi, Alma Jumiarto, dengan sah dan menyakinkan terdakwa terbukti bersalah dan menjatuhkan hukuman 1 tahun penjara, denda Rp 50 juta subsider 1 bulan kurungan penjara dan biaya pengganti sebesar Rp 78 juta
Direktur CV Permata Group, Sugito dengan sah dan menyakinkan bersalah. Menjatuhkan hukuman terhadap terdakwa dengan hukuman 1 tahun kurungan penjara, denda Rp 50 juta subsider 1 bulan kurungan penjara. Serta biaya pengganti sebesar Rp 102 juta.
Wakil Direktur CV DN Racing Konstruksi, Nusaryo dijatuhkan hukuman 1 tahun penjara, denda Rp 50 juta subsider 1 bulan penjara, serta biaya pengganti sebesar Rp 30 juta. Wakil Direktur CV DN Racing Konstruksi, Gustian Efendi menjutukan hukuman 1 tahun penjara dan denda sebesar Rp 50 juta subsider 1 bulan kurungan penjara.
Wakil Direktur CV. Fello Putri Paiker, Emron Muklis dengan sah dan menyakinkan bersalah menjatuhkan hukuman 1 tahun penjara dan denda Rp 50 juta subsider 1 bulan, serta biaya pengganti sebesar Rp 17 juta. Wakil Direktur CV Cahaya Darma Konstruksi, Cihonggi Preono dengan sah dan menyakinkan bersalah menjatuhkan hukuman terhadap terdakwa dengan hukuman 1 tahun penjara, denda Rp 50 juta subsider 1 bulan penjara, serta membebankan mengganti kerugian negara sebesar Rp 750 juta.
Direktur CV Defira, Suparman dengan sah dan menyakinkan bersalah menjatuhkan hukuman terhadap terdakwa dengan hukuman 1 tahun penjara, denda Rp 50 juta subsider 1 bulan kurungan.
Dimana diketahui, vonis yang telah dijatuhkan oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Tipidkor diketahui lebih ringan dari tuntutan sebelumnya. Dimana pada sidang agenda tuntutan sebelumnya. Terdakwa Mirin Najib, SH, MH selaku Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kabupaten Seluma. Terdakwa Pauzan Aroni selaku Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Kabupaten Seluma. Decki Irawan selaku Direktur CV DN Racing Konstruksi Nopian Hadinata selaku Direktur CV Atha Buana Consultant. Serta Gustian Efendi selaku Wakil Direktur CV DN Racing Konstruksi dituntut dengan tuntutan yang sama. Yakni, 1 tahun 4 bulan kurungan penjara. Serta denda sebesar Rp 50 juta subsider 1 bulan kurungan penjara.