Peradi Jakbar, Gelar Turnamen Mini Soccer, Meriahkan HUT Kemerdekaan
Peradi Jakbar--radarseluma.bacakoran.co
Koranradarseluma.net - Tim Ikatan Advokat Indonesia Jakarta Selatan (Ikadin Jaksel) ?menyandang titel kampiun dan berhak mengangkat trofi Fourfeo Mini Soccer DPC Peradi Jakarta Barat (Jakbar) Cup Tahun 2024.
Ketua DPC Peradi Jakbar Suhendra Asido Hutabarat mengatakan kegiatan itu merupakan turnamen persahabatan perdana yang digelar pihaknya dalam rangka memperingati HUT Ke-79 RI.
Sedangkan juara II, diraih tim DPC Perhimpunan Advokat Jakarta Timur (Peradi Jaktim?), juara III menjadi milik DPC Peradi Jakarta Barat (Jakbar), dan juara harapan diduduki Ikadin Jakbar.? Selain mendapat trofi, tim Ikadin Jaksel meraih hadiah uang tunai Rp4 juta. ?Begitu juga tim lainnya, yakni juara II Rp3 juta, juara III Rp2 juta, dan juara harapan I sebesar Rp1 juta.
“Jadi, jangan dilihat dari nilainya, mungkin nolnya masih kurang,” Asido berseloroh saat menyerahkan piala dan hadiah uang tunai kepada kapten tim soccer ?Ikadin Jaksel.
Asido menyampaikan DPC Peradi Jakbar bertekad untuk terus menghelat turnamen ini dengan jumlah tim dan hadiah yang lebih besar.?
“Mudah-mudahan nanti kita bisa selenggarakan lagi,” ujar dia. ?Ketua Panitia Fourfeo Mini Soccer DPC Peradi Jakbar Cup Tahun 2024, Agus Setiawan, menyampaikan, untuk turnamen perdana ini hanya terdiri dari empat tim, yakni dari DPC Peradi Jakbar, DPC Peradi Jaktim, Ikadin Jakbar, dan Ikadin Jaksel.
Turnamen ini menerapkan sistem kompetisi penuh. Semua tim saling bertemu untuk menjadi yang terbaik dan menjadi scudetto dengan menjaga sportivitas (fair play). ?“Semoga semangat kebersamaan dan persaudaraan advokat dapat terus terhubung dengan adanya turnamen ini,” ujarnya. Wakil Ketua Ketua Pengadilan Tinggi (PT) Riau, Syahlan, menyampaikan ini merupakan ajang yang baik dan merupakan kemajuan dari DPC Peradi Jakbar yang dipimpin Asido. “Mudah-mudahan ini diikuti oleh seluruh DPC-DPC Peradi untuk menggerakkan kegiatan olahraga,” ucap pria yang juga menjadi ketua Pengurus Persatuan Olahraga Biliard Seluruh Indonesia (POBSI) Riau itu.