Radar Seluma.Bacakoran,co

Banggar, Mulai Bahas APBD 2025

Nofi, Ketua DPC PDIP Seluma--radarseluma.bacakoran.co

 

Koranradarseluma.net - Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seluma bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) setempat akan mulai melakukan rapat pembahasan kebijakan umum anggaran dan prioritas plafon anggaran sementara (KUA PPAS) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD) tahun anggaran 2025.

Ketua DPRD Kabupaten Seluma, sekaligus sebagai Ketua Banggar Nofi Eriyan Andesca, S.Sos menyampaikan, bahwa pembahasan KUA PPAS APBD 2025 ini penting karena hal ini menjadi dasar untuk penyusunan APBD.

“Di mana dokumen tersebut nanti akan menjadi acuan dalam realisasi target-target yang telah ditetapkan,” katanya, kemarin.

Menurutnya, pembahasan KUA PPAS APBD tahun 2025 yang dilakukan pihaknya bersama TAPD tersebut, tentunya akan dijadikan acuan Banggar dalam memberikan fungsi kontrolnya terhadap KUPA PPAS APBD 2025 nantinya. "Sebelum APBD 2025 disusun, KUA-PPAS yang menjadi dasar ini harus kita bahas dengan berdasarkan kepentingan masyarakat dan pembangunan," singkatnya. 

Sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan oleh Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Seluma maka rapat kerja Banggar ini akan dilaksanakan selama dua hari yaitu pada Senin (5/8) hingga Selasa (6/8).

Kemudian tahapan berikutnya adalah paripurna dengan agenda kesepakatan bersama antara eksekutif dan legislatif terkait dengan KUA PPAS APBD 2025.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan