Radar Seluma.Bacakoran,co

27 November Pilkada Digelar, Kesbangpol Ikut Pantau Pilkada

Kesbangpol BS--radarseluma.bacakoran.co

 

Bacoan Jemo Kito - Tak lama lagi pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) berlangsung di tahun ini 2024, untuk suksesnya pagelaran pilkada nantinya Kesbangpol akan terlibat dan  turun secara langsung melakukan pemantauan dalam rangka menyukseskan Pilkada tanpa hambatan.

 

Kepala Kesbangpol Bengkulu Selatan, Arjo Aripin SH.MM menuturkan, bahwa pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) berlangsung di tahun ini 2024 tidak lama lagi digelar dan dimana bila tidak ada halangan digelar pada tanggal 27 November 2024.

 

"Salah satu tugas pemerintah daerah yaitu memfasilitasi persiapan pelaksanaan Pemilihan Umum tahun 2024 dan Pilkada di Kabupaten Bengkulu Selatan tahun 2024 serta menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara,"ungkap Arjo Aripin.

 

Diakui Arjo sapaan akrap dalam pelaksanaan pilkada nantinya Kesbangpol terlibat turun melaksanakan pemantauan di lapangan dan memberihkan dukungan suksesnya penyelenggaraan pilkada dimana masing-masing OPD juga ikut terlibat melakukan pemantauan, juga penginputan hasil perolehan suara namun hasil imput tidak menjadi acuan untuk pemenangan salah satu Paslon. Sebab, yang dilakukan hanya sebagai konsumsi data semata untuk Kesbangpol itu sendiri sebagai bagian data yang dimiliki untuk dilaporkan ke Pemkab BS.

 

"Terkait tahapan Pilkada, kita Kesbangpol telah melakukan tahapan sosialisasi. Sebagai upaya mendukung pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Bengkulu Selatan dengan lancar dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan,"pungkas Arjo.

 

Ia menambahkan akan selalu menjalin sinergi dengan semua pihak dalam menyukseskan Pilkada Tahun 2024 ini. 

 

"Tidak bosan-bosannya, kita KesbangPol mengajak semua pihak tanpa terkecuali untuk ikut serta mensukseskan pilkada yang akan segerah diselenggarakan sebentar lagi,"jelas Arjo.

Tag
Share