Radar Seluma.Bacakoran,co

Kepala BKD, Juara Umum Lomba Rumah Dinas

Kepala BKD Seluma, Sumiati--radarseluma.bacakoran.co

 

Bacoan Jemo Kito - Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Seluma Sumiati, SE, MM mendapatkan juara umum lomba rumah dinas yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah Kabupaten Seluma dalam rangka HUT Kabupaten Seluma yang ke 21. Kemudian untuk juara umum dalam kontes mobil dinas dimenangkan oleh Kadis PUPR M Saipullah, ST, MT.

Untuk juara 1 kontes rumah dinas dimenangkan oleh Marah Halim Inspektur Daerah Seluma. Kemudian juara 2 rumah dinas pertanian, dan juara 3 rumah dinas Sekwan. Untuk juara terbaik kendaraan dinas pejabat Eselon II juara 1 diraih oleh Arian Sosial Kadis Pertanian, Juara 2 Irzani Kadis Capil, dan juara 3 Kadis Perizinan. 

Kemudian untuk juara terbaik kendaraan dinas pejabat eselon III A diraih oleh Kabag Umum Setda Kabupaten Seluma, juara 2 Sekretaris Disdikbud, dan juara 3 Kabag Ekonomi Setda Kabupaten Seluma. 

BACA JUGA:Biaya Perpisahan Rp550 Ribu, Disdikbud Segera Panggil Guru PAUD

BACA JUGA:Setahun Rp8,2 Miliar untuk Bayar Jamkesda

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Seluma yang ke 21 tahun, Pemerintah Daerah Kabupaten Seluma melalui Bagian Aset Badan Keuangan Daerah (BKD) Seluma menyelenggarakan kegiatan kontes kendaraan dinas dan juga lomba rumah dinas.

Kegiatan yang rutin diselenggarakan setiap tahun ini dilaksanakan selama lima hari. Mulai dari tanggal 13 Mei sampai dengan tanggal 17 Mei.

Tiga hari akan dilaksanakan kontes kendaraan dinas yang diikuti oleh 40 unit mobil dinas pejabat eselon II, 14 unit mobil dinas Camat, 40 unit mobil dinas pejabat eselon III A 40, dan 22 unit mobil ambulan. Kemudian dua hari berikutnya akan dilakukan penilaian terhadap 50 unit rumah dinas di komplek Ampar Gading. 

Sumiati, SE, MM ketua pelaksana kegiatan sekaligus kepala BKD Seluma menyampaikan kegiatan kontes mobil dinas dan juga lomba rumah dinas ini tujuannya untuk memastikan seluruh aset pemerintah Daerah Kabupaten Seluma dalam keadaan baik untuk dapat menunjang kinerja seluruh pejabat yang ada di lingkungan Pemkab Seluma.

"Kontes kendaraan dan lomba rumah dinas ini merupakan salah satu upaya menjaga aset daerah Kabupaten Seluma," kata Sumiati.

Tag
Share