Wista Bendungan Seluma, Terabaikan dan Minim Fasilitas
Lokasi wisata bendungan seluma--radarseluma.bacakoran.co
Bacoan Jemo Kito - Padahal wisata ini sudah ada sejak puluhan tahun. Aksesnya juga sangat gampang. Karena hanya berjarak 1 km saja dari pusat Kota Kabupaten Seluma. Serta hanya berjarak sekitar 500 meter dari kawasan perumahan dinas bupati seluma.
Namun, seakan kawasan wisata ini terlupakan. Bahkan sama sekali tidak tersentuh pembangunan. Kini Bendungan Seluma terabaikan dan minin fasilitas. Wisata bersejarah Bendungan Seluma yang terletak di Kelurahan Lubuk Kebur Kecamatan Seluma Kabupaten Seluma dibangun pada zaman Presiden Soeharto.
Serta selesai dan diresmikan pada tahun 1982 dengan tujuan untuk melaksanakan salah satu program Presiden Soeharto yaitu swasembada pangan. Sejak keberadaannya, Bendungan Seluma mampu mengairi persawahan hingga ratusan hektare hinggah saat ini masyarakat Kabupaten Seluma bisa bercocok tanam sawah 2 hingga 3 kali dalam setahun karena adanya dukungan dari keberadaan bendungan ini.
Maka sejak di resmikan Bendungan menjadi daya tarik pilihan alternatif untuk berwisata dan berlibur bersama keluarga tercinta, Bendungan Seluma selalu ramai dikunjungi pengunjung setiap hari Minggu dan hari-hari besar Nasional seperti hari raya idul Fitri, hari Raya idul Adha dan tahun baru.
Hanya saja sedikit disayangkan Bendungan Seluma tidak dikelola dengan baik oleh Itansi terkait sehingga Bendungan Seluma yang memiliki daya tarik tersendiri tidak begitu membuat nyaman para pengunjung karena minim fasilitas.
Tidak ada fasilitas pendukung layaknya lokasi wisata lainnya. Di bendungan seluma tidak terdapat bangunan sebagai fasilitas umum seperti tempat istrirahat, toilet gazebo yang biasa tersedia di lokasi wisata. Tidak hanya itu, di bendungan seluma juga sama sekali tidak ada pengelola wisata. Tidak heran jika di lokasi ini juga sulit untuk mendapatkan beragam makanan yang biasa tersedia di lokasi wisata.
Karena tidak ada pengelolanya, satu hal yang selalu terjadi di Bendungan Seluma, setiap hari-hari besar seperti hari raya idul Fitri yaitu sampah-sampah banyak berserakan hampir di setiap sudut lokasi Bendungan Seluma. Ini akibat ulah pengunjung yang membuang sampah sembarangan. tempat bahkan tidak jarang sampah-sampah tersebut berjatuhan ke Air bendungan Seluma tentu hal tersebut bisa membuat Air bendungan berikut dengan lingkungannya tercemar. Kondisi diperparah karena tidak adanya pengelola wisata. Sehingga sampah tersebut tidak ada yang membersihkan.
"Sudah begini sejak lama, kami sering mampir di sini jika melewati Kabupaten Seluma, namun dari tahun ketun tidak ada perubahan, hanya seperti ini saja dan minim fasilitas," ujar Dody Saputra, pengunjung dari Kabupaten BS.