Radar Seluma.Bacakoran,co
Banner BI

Dukung Pembukaan Badan Jalan dan Pembuatan Talut, Pemdes Tambangan

Pemdes Tambangan Surve Dalam Rangka Pembukaan Jalan Usaha Tani Dan Pembangunan Talut --

 

 

 

Koranradarseluma.net - Surve pemerintah desa (Pemdes) Tambangan Kecamatan Manna dalam rangka pembukaan jalan usaha tani dan Pembangunan Talut, kemarin (23/2/25) lalu, melibatkan Konsultan Provinsi, Aparat Desa, TNI/Polri.

BACA JUGA:21 Ribu Siswa Nikmati Chromebook

 

 

Kepala Desa Tambangan, Kecamatan Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan, Imran Junaidi mengatakan rencana pembukaan akses jalan menuju pertanian sangat penting dilakukan guna memudahkan transportasi masyarakat ketika hendak melakukan aktifitas bepergian dari rumah menuju kebun maupun pada saat mengangkut hasil panen.

BACA JUGA:Infrastruktur Jalan dan Jembatan, Irigasi Mayoritas Usulan Masyarakat

 

 

"Jalan ini nantinya akan bermanfaat bagi petani dalam mengangkut hasil pertanian mereka serta memudahkan masyarakat dalam melaksanakan aktivitas mereka menuju ke sawah atau ke kebun agar tidak memiliki kendala karna kondisi jalan yang tidak memungkinkan,"ucap Imran.

 

Dikatakan Imran, Pemdes ujung tombak yang mempunyai kewajiban untuk menjadi motivator dalam setiap kegiatan kemasyarakatan. Oleh karena itu, Pemdes mendukung rencana pembukaan jalan usaha tani. "Dengan adanya rencana pembangunan jalan usaha tani ini diharapkan dapat memudahkan mobilisasi para petani menuju lahan pertanian mereka maupun pada saat pengangkutan hasil panen sehingga dapat membantu peningkatan produksi pertanian,"pungkas Imran.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan