Koranradarseluma.net - Pedangdut Inul Daratista mengalami kerugian besar setelah harta kantor miliknya dicuri oleh karyawannya. Akibat kejadian tersebut, Inul harus menanggung kerugian yang diperkirakan hampir mencapai Rp 1 miliar.
Inul Daratista mengungkapkan bahwa barang-barang rakhir berharga di kantornya yang dicuri oleh karyawannya, seorang office boy (OB), meliputi mobil Toyota Avanza, laptop, uang tunai, hingga tiga BPKB kendaraan.
"Kalau di total itu kerugiannya mencapai hampir Rp 1 Miliar," ujar Inul Daratista dikutip dari channel YouTube, Kamis (21/11/2024).
Inul mengaku, barang yang hilang bukan saja barang yang ada di kantornya. Namun, ada pula barang milik pegawainya yang dicuri oleh karyawannya itu.
"Dia itu enggak hanya mengambil barang berharga kita. Namun, barang pegawai juga banyak yang hilang," jelasnya.
Ia menyebut peristiwa pencurian harta kantor miliknya itu, membuat ia kembali memeriksa sejumlah uang yang ada di perusahannya.
"Kejadian ini membuat saya menjadi membuka semua luka lama yang pernah terjadi di kantor. Ternyata, setelah diperiksa ada uang Rp 100 juta yang masih hilang dan itu saya lagi kejar. Semua saya periksa, termasuk cctv yang lama," tandasnya.