Pjs Bupati, Minta Investor Dipermudah

Selasa 15 Oct 2024 - 18:14 WIB
Reporter : Bacakoranradarseluma
Editor : Erlin Marfiansya

Koranradarseluma.net - Pjs Bupati Seluma H Meri Sasdi, M.Pd menyampaikan investor masuk ke Kabupaten Seluma harus dipermudah, tetapi tetap sesuai dengan aturan.

Dirinya menyampaikan di Kabupaten Seluma cukup banyak peluang investasi. Seperti kelapa sawit dan sumber daya alam lainnya. Hal tersebut disampaikannya saat melaksanakan apel di Dinas Penanaman Modal Perizinan Pelayanan Terpadu satu Pintu (DPMPPTSP) Seluma, kemarin (15/10).

"Kepada para investor yang akan berinvestasi di Kabupaten Seluma, sebisa mungkin dipermudah tapi perlu diingat harus sesuai aturan yang berlaku," kata Meri Sasdi.

Sementara itu, Kepala DPMPPTSP Seluma Arlan Aksa menyampaikan pada triwulan kedua ini laporan investasi di Kabupaten Seluma sudah mencapai Rp121 miliar.

Jumlah ini akan terus bertambah mengingat ada dua perusahaan yaitu Rangga Janu dan Olin yang masing-masing memiliki nilai investasi sebesar Rp91 miliar. Kemudian ditambah lagi investasi Rp15,5 miliar dari PT Bengkulu Panen Agro (BPA) yang akan dibangun di Seluma.

Dari laporan nilai investasi Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) ada 2 pelaku usaha yakni UMK dan Non UMK. Untuk  non UMK sebanyak 24 sedangkan untuk non UMK sebanyak 4.064 pelaku usaha.  Mayoritas perusahaan di Kabupaten Seluma bergerak di bidang perkebunan dan pabrik.

Pada tahun 2024 ini Pemkab Seluma sendiri menerima target investasi sebesar Rp1,2 Triliun. Target investasi tersebut  menurun dibandingkan tahun 2023 lalu sebesar Rp1,8 triliun. 

"Untuk nilai investasi triwulan kedua sudah ada. Kita optimis bakal ada penambahan lantaran ada beberapa perusahaan yang saat ini sudah mulai melakukan kegiatan penanaman modal. Kemudian nilai investasi ini bersifat akumulatif. Investasi tahun lalu tetap akan masuk dalam capaian investasi kita tahun ini," tutup Arlan.

Kategori :

Terkait

Selasa 15 Oct 2024 - 18:14 WIB

Pjs Bupati, Minta Investor Dipermudah

Kamis 26 Sep 2024 - 18:01 WIB

Pjs Bupati, Bakal Datangi OPD