Heboh, Pegunungan di Arab Menghijau, Salah Satu Tanda Kiamat?

Minggu 15 Sep 2024 - 17:07 WIB
Reporter : Bacakoranradarseluma
Editor : Erlin Marfiansya

Ia mengatakan, wilayah Mekkah di Al-Kakiyyah mencatat 45 milimeter hujan dalam waktu 24 jam.

 

"Kondisi ini mirip dengan badai pada 2015 yang menjatuhkan sebuah derek di Masjidil Haram yang menewaskan lebih dari 100 orang dan melukai ratusan lainnya," tulis laporan Al Jazeera.

 

Menurut penuturan warga sekitar, bulan Agustus memang biasanya membawa angin kencang ke Mekah. Namun, badai pada akhir Agustus lalu dirasakan menjadi salah satu yang terburuk.

 

Namun, usai badai besar yang melanda Mekah, tampak pemandangan hijau subur yang bisa dibilang sebagai fenomena langka.

 

 

Pertanda Kiamat?

 

Sebenarnya, ini bukan kali pertama wilayah Arab Saudi mendadak berubah hijau. Tercatat pada 2023 lalu, negara tersebut juga terlihat menghijau dan menjadi sorotan dunia.

 

Bahkan, sebagian orang justru takut dan menghubungkannya dengan tanda kiamat.

 

Kala itu, Ulama dan Guru Besar Tafsir Quran, Prof Quraish Shihab, sempat merespons fenomena saat Arab Saudi berubah hijau.

Kategori :