Sambangi Warga Tanjung Beringin, Diskominfo BS Berikan Bantuan Makanan Kepada Anak Stunting

Sabtu 10 Aug 2024 - 10:43 WIB
Reporter : Muchtar Ilyas
Editor : Erlin Marfiansya

 

Koranradarseluma.net - Kepala Dinas Komunikasi dan informatika (Diskominfo) Bengkulu Selatan (BS), Fariq Hafizh, S.IP, MM bersama Dharma Wanita Persatuan (DWP) Diskominfo melakukan kunjungan dan memberikan bantuan kepada anak stunting, Alhafis Pratama di Desa Tanjung Beringin Kecamatan Air Nipis, Juma't (9/8/24), dimana tidak lain adalah dalam upaya menanggulangi masalah stunting pada anak balita, 

 

"Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan perhatian langsung kepada anak-anak yang mengalami stunting serta memberikan bantuan berupa makanan bergizi dan vitamin untuk mendukung tumbuh kembang anak,"ujar Fariq.

 

Alhafiz Pratama, salah satu anak yang teridentifikasi mengalami stunting, menerima bantuan tersebut sebagai bagian dari program pemerintah daerah dalam menurunkan angka stunting di Kabupaten Bengkulu Selatan.

 

Menurut Pariq, penanganan stunting memerlukan kerjasama dari berbagai pihak, termasuk pemerintah, tenaga kesehatan, dan masyarakat. Oleh karena itu kami Diskominfo berharap dengan bantuan ini, dapat membantu memperbaiki kondisi kesehatan anak-anak yang mengalami stunting.

 

"Kami hadir memberikan mereka kesempatan untuk tumbuh dan berkembang dengan baik,”pungkas Fariq.

Kategori :