Distan Seluma, Pastikan Hewan Kurban Bebas Penyakit

Senin 17 Jun 2024 - 08:09 WIB
Reporter : tri suparman
Editor : Erlin Marfiansya

 

PEMATANG AUR - Menjelang hari Raya Idul Adha 1445 Hijrah yang jatuh pada tanggal 17 Juni 2024. Dinas Pertanian Bidang Peternakan Kabupaten Seluma, memastikan hewan ternak di wilayah Kabupaten Seluma dipastikan dalam kondisi sehat.

 

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Seluma, Arian Sosial, SP MSi memastikan, hewan ternak di wilayah Kabupaten Seluma menjelas hari Raya Idul Adha dalam kondisi sehat.

 

Hal tersebut diketahui, setelah dilakukannya berbagai pengecekan yang telah dilakukan oleh petugas kesehatan hewan.

BACA JUGA: Diduga Ngantuk, Truk Pengangkut Telur Terguling di Ruas Jalan Napalan Seluma

BACA JUGA:Kendaraan Dinas Rusak Berat, Bupati Pastikan Dilelang

"Menurut dari bidang peternakan tadi, secara prosedur hewan ternak kurban di Kabupaten Seluma sudah melalui pemeriksaan dari tim medis kita. Untuk hewan ternak yang akan di kurbankan dipastikan dalam kondisi sehat," sampainya.

 

Arian juga mengatakan, pada tahun 2024 ini. Untuk hewan kurban di Kabupaten Seluma ada sebanyak kurang lebih 2500 lebih hewan ternak kurban. Diantaranya hewan ternak kurban jenis Sapi, Kerbau, Kambing dan domba. Akan disalurkan menjadi hewan kurban mulai Senin (17/6).

 

Berdasarkan laporan yang diterima Dinas Pertanian Kabupaten Seluma. Belum ditemukan ternak yang menderita penyakit menular. Seperti, Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), Lumpy Skin Disease (LSD) dan jembrana.

 

"Dari hasil pemeriksan sejauh ini. Alhamdulillah untuk hewan kurban di Kabupaten Seluma ini tidak ada ditemukan hewan yang terkena penyakit," ujarnya.

Kategori :