Kondisi Bayi Mulai Membaik, Tawaran Adopsi Mulai Bedatangan

Rabu 01 May 2024 - 10:05 WIB
Reporter : tri suparman
Editor : Erlin Marfiansya

 

Bacoan Jemo Kito - Bayi tanpa identitas yang ditemukan saat ini banjir tawaran adopsi. Namun prosesnya harus melalui pengajuan ke Polres Seluma, dan akan diverifikasi.

Informasinya bayi pertama yang ditemukan dan dititip di RS bhayangka sudah ada 22 orang yang mengajukan tawaran adopsi. Sedangkan bayi ke dua yang baru ditemukan dan saat ini di titip di RUSD Tais sudah ada tiga orang yang mengajukan tawaran adopsi.

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma, Rudi Syawaludin, S Sos melalui Kabid Kesehatan Masyarakat (Kesmes) Reza Ade Putri saat dikonfirmasi Radar Seluma. Ia mengatakan, untuk saat ini bayi malang tersebut masih dititipkan di RSUD Tais.

Pasca ditemukannya bayi malang tersebut oleh warga Desa Pagar Agung. "Untuk bayi itu masih di RSUD Tais. Kondisi bayi Alhamdulillah telah membaik (Sehat)," singkat Reza.

Terkait dengan perawatan, saat ini bayi telah diserahkan ke daerah. Sembari pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma saat ini masih memproses BPJS Kesehatan untuk bayi malang tersebut.

Bayi malang tersebut saat ini telah masih dirawat di RSUD Tais yang telah dirawat di ruang perawatan bayi RSUD Tais.

BACA JUGA:Mutasi 40 Pejabat di Seluma, Tidak akan Dibatalkan Mendagri

BACA JUGA:Kejari Seluma Kembali Periksa Mantan Hakim, Bersama Tiga Pihak Yang Disebut oleh Mantan Bupati

Sementara itu, saat berusaha dikonfirmasi Radar Seluma Direktur RSUD Tais, dr Eva Roidah saat dikonfirmasi Radar Seluma mengatakan, terkait dengan kesehatan bayi laki-laki tersebut. Saat ini sudah agak membaik. Saat ini bayi malang tersebut masih mendapatkan perawatan medis RSUD Tais. "Iya pak, bayi masih di RSUD Tais. Untuk sekarang kondisi bayi sudah agak membaik. Tatapi masih perlu observasi pak," terang Eva kepada Radar Seluma.

Eva juga mengatakan, terkait dengan suhu badan bayi laki-laki tersebut. Pada saat ini sudah mulai normal. Bahkan kondisi kesehatan telah membaik. Bayi laki-laki tersebut akan mendapatkan perawatan pihak medis RSUD Tais sampai kondisi bayi tersebut betul-betul sehat. Sembari pihak RSUD Tais saat ini masih menunggu BPJS kesehatan yang masih dalam pengurusan.

"Sampai keadaan si bayi memungkinkan untuk dirawat di RSUD pak. Sembari menunggu BPJS nya yang lagi diurus pak," pungkasnya.

Seperti berita sebelumnya, warga Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu kembali dihebohkan penemuan bayi tanpa identitas yang diduga sengaja dibuang oleh orang tuanya. Hanya berselang sehari, pasca penemuan bayi perempuan tanpa identitas yang ditemukan di areal perkebunan kelapa sawit yang berada di perbatasan Desa Jenggalu dan Desa Riak Siabun 1, Kecamatan Sukaraja Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu. Warga Kabupaten Seluma pada Senin (29/4) malam, sekitar Pukul 21.35 wib kembali dihebohkan penemuan bayi berjenis kelamin Laki-laki.

Bayi tanpa identitas berjenis kelamin laki-laki tersebut ditemukan di teras depan rumah kosong samping bengkel milik Ayup Siregar yang berada di Desa Pagar Agung, Kecamatan Seluma Barat. Bayi ditemukan dalam kondisi masih basah dengan dibalut menggunakan kain jarik dan telah menggunakan pakaian.

Menurut keterangan Ayup Siregar pemilik bengkel yang pertama kali menemukan bayi malang tersebut menceritakan. Kronologi penemuan bayi malang tersebut terjadi pada Senin (29/4) malam, sekitar Pukul 21.35 wib. Bermula pada saat dirinya bermaksud ingin menambal ban mobil sopir yang membawa semen. Saat itu sang sopir mobil mendengar suara bayi yang menangis. Mendengar suara tersebut, sang sopir pun memberitahu kepada pemilik bengkel.

Kategori :