Tebat Niniak, Segera Revitalisasi

Kamis 18 Apr 2024 - 09:27 WIB
Reporter : Muchtar Ilyas
Editor : Erlin Marfiansya

 

BENGKULU SELATAN - Revitalisasi Tebat Niniak di Dusun Padang Lakaran Desa Pasar Pino Kecamatan Pino Raya akan segera diwujudkan

nantinya akan dijadikan sebagai sumber utama irigasi pengairan dan spot wisata.

 

"Bila tidak ada perubahan, Tebat Niniak akan mulai direvitalisasi pada tahun depan menggunakan anggaran BWS VII Sumatera Rp 30 miliar. Sama dengan anggaran revitalisasi Tebat Gelumpai,"ujar Gusnan Mulyadi Bupati BS.

 

Revitalisasi Tebat Niniak sudah masuk daftar usulan Program Strategis Daerah tahun 2025. Muda-mudahan ini segera terlaksana untuk kepentingan masyarakat dan kemajuan daerah.

BACA JUGA:Satpol PP BS, Minta Senjata Bius Atasi Ternak Berkeliaran

BACA JUGA:Diplot Rp 1,5 Miliar, Seragam Sekolah Gratis Persembahan Bupati/Wabup Dibagikan Juli

"Tujuan utama revitalisasi Tebat Niniak. Pertama untuk menjadikan Tebat Niniak sebagai sumber irigasi utama hamparan sawah Talang Atung, Pamah hingga hamparan Binjai Jaya.

Kedua, Tebat Niniak akan dijadikan sebagai spot wisata unggulan masa depan. Karena Tebat Niniak menyimpan sejuta cerita historis yang kental dengan kearifan lokal serta keindahannya yang sangat menarik mata.

Agar fasilitas ini nanti semakin baik, akses menuju Tebat Niniak tentu akan ditingkatkan,"ucap Gusnan.

 

Untuk akses target aspal hotmix dan juga fasilitas pembuangan air di sisi bahu jalan. Untuk survei langsung ke lokasi Tebat Niniak sudah dilakukan beberapa kali.

 

Kategori :

Terkait

Kamis 18 Apr 2024 - 09:27 WIB

Tebat Niniak, Segera Revitalisasi