Memperkuat Layanan Kesehatan, Gelar ILP Dinkes
Kepala Dinkes BS Membuka kegiatan sosialisasi ILP di Puskesmas Kota Manna--
Koranradarseluma.net- Lintas sektor lintas program dan sosialisasi Integrasi Layanan Primer (ILP) di Puskesmas Kota Manna yang dihadiri oleh Camat Kota Manna, Babinsa, Kapolsek Kota Manna, para Kades, lurah, perwakilan klinik, sekolah di wilayah Puskesmas Kota Manna, Kepala Dinkes BS, Didi Ruslan memberikan pengarahan.
BACA JUGA:Hasil Liga Champions, Manchester City dan Barcelona Pesta Gol, AC Milan Gigit Jari
"Dari hasil rapat diharapkan dengan adanya Integrasi Layanan Primer di Puskesmas Kota Manna dapat memberikan perubahan sistem pelayanan yang bermutu, bersinergi sehingga masyarakat mendapatkan pelayanan yang maksimal dari petugas di Puskesmas,"ungkap Didi.
BACA JUGA:Hasil Inter Milan vs Red Star Belgrade 4-0, Pesta Gol Tuan Rumah di San Siro
Disampaikan Didi, program Integrasi Layanan Primer merupakan kegiatan pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk menguatkan pelayanan kesehatan di wilayah masyarakat desa atau kelurahan, baik itu Posyandu maupun layanan kesehatan.
"Dengan pertemuan lintas sektor dan lintas program diharapkan koordinasi saling terjalin dengan baik, karena itu diharapkan kritik dan saran yg bersifat membangun dalam mendukung kegiatan ILP di Puskesmas Kota Manna dalam memajukan bidang kesehatan,"jelas Didi