TPG Seluma Triwulan I Cair, Rp 13 Miliar
BKD Seluma--radarseluma.bacakoran.co
Bacoan Jemo Kito - Berbicara terkait dengan Tunjangan Profesi Guru (TPG) triwulan pertama baru ribuan guru yang berada di wilayah Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu.
Yang sudah dinanti-nanti oleh para dewan guru yang berada di wilayah Kabupaten Seluma. Penantian ribuan guru pada saat ini telah mencapai titik terang.
Hal tersebut diketahui, setelah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Seluma telah memproses pengajuan Surat Perintah Membayar (SPM) ke Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Seluma.
Kemungkinan proses pencairannya akan terealisasi beberapa hari lagi masuk ke rekening masing-masing guru. Terkait dengan hal tersebut saat dikonfirmasi Kepala Disdikbud Kabupaten Seluma, Farzian, SPd membenarkan terkait dengan hal tersebut.
"Iya, saat ini sedang kita input data-datanya. Masih ada sekitar 20an lagi yang akan diproses. Mudah-mudahan semuanya tuntas paling lambat pekan depan," sampai Farzian.
BACA JUGA:20 Ribu Ekor Ikan Larangan, Dilepas di Air Nelas
BACA JUGA:6 Ribu Jenis Buku Tersedia, Membaca di Perpusda Tanpa Biaya
Farzian mengatakan, keterlambatan ini bukanlah disengaja oleh Pemerintah kabupaten (Pemkab) Seluma. Karena keterlambatan bukan hanya terjadi di wilayah Kabupaten Seluma saja. Namun, seluruh daerah di Indonesia termasuk di Provinsi Bengkulu juga mengalami hal yang sama. Karena sebelumnya daerah masih menunggu petunjuk pelaksanaan (Juklak) dan petunjuk teknis (Juknis) dari pusat.
Terkait kendala menurutnya, bahwa semua permasalahan administrasi di Dapodik sudah clear. Sehingga dipastikan semua guru dapat mendapatkan TPG triwulan pertama di tahun 2024 ini.
"Hal ini terjadi diseluruh Indonesia. Karena menunggu juklak dan juknis dari pusat. Kita tidak bisa merealisasikan tanpa ada hal tersebut," ujarnya.