Radar Seluma.Bacakoran,co

Puskesmas Tais Direnovasi Bertingkat

--

 

PEMATANG AUR - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Seluma Rudi Syawaludin mengungkapkan tahun depan ada tiga Puskesmas yang akan direnovasi dibangun dua lantai. Yaitu Puskesmas Kota Tais, Puskesmas Penago, dan juga Puskesmas Cahaya Negeri. Masing-masing dengan anggaran Rp2,6 miliar yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Kesehatan. Khusus untuk Puskesmas Tais yang ada rencana akan dibangun juga di lahan kantor yang kini ditempati Koni. Rudi mengungkapkan hal tersebut tidak akan dipaksakan. 

"Ya ada tiga yang akan direnovasi. Dibangun dua lantai. Ya tahun depan mulai dibangun. Kita Bangun sesuai dengan lahan yang tersedia saja" kata Rudi, kemarin.

Untuk Puskesmas Tais informasinya ada usulan agar pembangunan gedung dilebarkan dan tidak memanjang ke belakang. Tujuannya agar enak dilihat. Namun yang menjadi kendala apabila dibangun melebar maka bangunan bekas KUD yang kini ditempati sebagai sekretariat Koni terpaksa harus dibebaskan. "Kalau untuk pembebasan lahan tidak ada. Kita hanya untuk renovasi saja," sambungnya.

Meski dibangun dua lantai, Puskesmas Tais tidak akan menjadi Puskesmas Perawatan karena ada aturannya Puskesmas perawatan bisa dibangun dengan jarak tertentu dari rumah sakit."Tahapnya sekarang sedang pengajuan. Setelah itu nanti baru konsultan yang akan bertugas membuat sket maupun gambar," jelasnya.

Selain itu, seperti yang diketahui ada rencana juga untuk relokasi Puskesmas Masmambang. Karena lokasinya sudah tidak representasi lagi. Puskesmas Masmambang akan dibangun di lahan yang cukup luas. Dan untuk bangunan yang lama selanjutnya akan dikembalikan ke pemerintah daerah.(adt)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan