Radar Seluma.Bacakoran,co

Dana Kelurahan Turun, Rimbo Kedui Lanjutkan Pembangunan 2023

--radarseluma.bacakoran.co

 

 

RIMBO KEDUI - Kabar adanya dana Kelurahan senilai Rp 200 juta di setiap Kelurahan di Kabupaten Seluma membawa angin segar. Salah satunya Kelurahan Rimbo Kedui Kecamatan Seluma Selatan, dikatakan Lurah Rimbo Kedui, Nuver Santri, S.Pd bahwa kalau dana kelurahan tersebut terealisasi, akan membangun jalan menuju makam dan pembangunan Siring pasang dilingkungan pemukiman warga, Rabu (31/1)

 

" Kalau dananya belum tahu pasti, yang jelas tahun 2023 setiap kelurahan mendapatkan anggaran Rp 200 juta. Nah tahun ini kabarnya juga akan ada tapi kita masih menunggu, siapa tahu ada kebijakan yang berubah" jelas Nuver.

BACA JUGA:Silpa Dana Stunting 2,7 M, 3 Miliar Lagi Ditelusuri Jaksa

Lanjutnya, Dana Kelurahan ini diharapkan dapat mempercepat pembangunan di Kelurahan, di ketahui untuk Kelurahan tidak ada anggaran khusus seperti desa melalui dana desa untuk melakukan pembangunan.

 

Dana kelurahan yang akan dikucurkan di Kelurahan melalui APBD Kabupaten Seluma tahun 2024, menilik anggaran tahun 2023, anggarannya Rp 200 juta.

 

" Iya kalau tahun 2023 anggarannya Rp 200 juta dibagi 60 persen untuk pembangunan dan 40 persen untuk pemberdayaan, kemungkinan kalau dana turun nanti kita akan melanjutkan pembangunan sebelumnya" jelas Nuver. (ndo) 

 

 

Tag
Share