Radar Seluma.Bacakoran,co

Usai Digunakan, Logistik Pilkada Disimpan di Gudang KPU

Ketua KPU Seluma, Henry Arianda--radarseluma.bacakoran.co

Koranradarseluma.net - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Seluma sudah menyelesaikan rapat pleno terbuka hasil penghitungan surat suara tingkat kecamatan, kabupaten, dan provinsi khusus untuk pemilihan Gubernur Bengkulu. Untuk logistik surat suara dan lainnya saat ini sudah disimpan kembali di gudang KPU Seluma. "Untuk logistik Pemilihan Bupati (Pilbup) dan Pemilihan Gubernur (Pilgub) saat ini sudah disimpan di gudang KPU Seluma," kata Henri Arianda Ketua KPU Seluma, kemarin (17/12).

Henri menyampaikan surat suara akan dilelang apabila sudah ada instruksi dari KPU RI. Apabila ada gugatan maka surat suara ini akan digunakan kembali jika ada putusan untuk penghitungan ulang. "Untuk Pilbup kita tidak ada gugatan. Nantinya setelah enam bulan pelantikan maka surat suara akan dilelang. Untuk penetapan calon terpilih kita masih menunggu surat remsi dari MK yang disampaikan ke KPU RI. Insya allah paling lambat setelah tiga hari surat diterima maka akan kita tetapkan," jelasnya.

Meski sudah selesai digunakan, Henri menyampaikan seluruh logistik ini tetap dilakukan penjagaan, langkah pengamanan dilakukan untuk memastikan gudang logistik KPU tetap dalam keadaan aman dan kondusif. Dengan penempatan personel di Gudang Logistik KPU, diharapkan dapat mencegah terjadinya potensi gangguan terhadap logistik Pilkada 2024 yang tersimpan di dalam gudang logistik KPU tersebut.

Melalui kegiatan pengamanan ini, diharapkan pasca Pilkada serentak Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu serta Bupati dan Wakil Bupati Seluma Tahun 2024 tetap dalam keadaan aman dan kondusif hingga pelantikan kepala daerah terpilih nantinya. Hal ini sudah merupakan komitmen dari Polres Seluma juga untuk terus menjaga stabilitas keamanan dan kelancaran pasca pemungutan suara Pilkada serentak.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan