Radar Seluma.Bacakoran,co

Wakil Bupati Minta PDAM Segera Bergerak

--

 

 

PEMATANG AUR - Wakil Bupati Seluma Drs Gustianto mengharapkan agar direktur PDAM Seluma untuk segera berkoordinasi dengan pemerintah daerah dalam hal ini bagian ekonomi Sekretariat Daerah (Setda) Seluma hal ini berkaitan dengan program kerja, struktur organisasi, sekretariat, dan lainnya. Karena disampaikan Wabup pemerintah daerah sangat serius dalam pendirian kembali PDAM ini khususnya untuk mencukupi kebutuhan air bersih masyarakat dan juga untuk penambahan pendapatan asli daerah (PAD). 

"Kita beberapa waktu lalu sudah melantik Dirut PDAM. Saya sampaikan agar PDAM bersama dengan bagian ekonomi untuk berkoordinasi membahas hal-hal yang penting agar PDAM ini bisa langsung bergerak. Termasuk juga untuk personelnya atau orang-orang yang akan bertugas di sana. Dan juga sekretariatnya. Kita sangat berharap agar perusahaan milik daerah ini dapat menjadi andalan di Kabupaten Seluma," kata Wabup, kemarin (16/1).

BACA JUGA:11 Raperda Disepakati Dilanjutkan ke Tahap Selanjutnya

BACA JUGA:Kehadiran PDAM Diharapkan Bisa Penuhi Kebutuhan Air Bersih Masyarakat

Terlebih lagi menurut Wabup saat ini sudah akan dibahas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang pendirian PDAM dan juga Raperda tentang penanaman modal ke PDAM. "Ya dari 11 Raperda yang akan dibahas kita juga mengusulkan Raperda tentang penanaman modal terhadap perusahaan daerah. Sehingga ini merupakan langkah serius kita untuk kemajuan PDAM," jelas Wabup.

Seperti yang dikabarkan sebelum Kabupaten Seluma mendapatkan program Spam Regional Kobema. Yang mana Kabupaten Seluma akan mendapatkan anggaran senilai Rp15 miliar untuk pembangunan perpipaan mengalirkan air dari Bengkulu Tengah. Seluruh pemasangan ini gratis. Namun masyarakat akan dikenakan tarif per bulannya. Yang akan bertugas mengelolanya nanti adalah PDAM. 

Belum lagi ditambah pula dengan penanaman modal dari pemerintah daerah. Sehingga dipastikan nanti masalah masyarakat kesulitan air bersih saat musim kemarau dapat diatasi.(adt)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan