Berikut Cara Cek Hasil Seleksisi Administrasi CASN 2024 , Beserta Link Lengkap Seluruh Lembaga
seleksi casn 2024--radarseluma.bacakoran.co
Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024
Buka laman https://sscasn.bkn.go.id/
Masuk ke akun SSCASN yang sudah dibuat menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan password
Kemudian klik "Resume Pendaftaran"
Jika peserta lolos maka akan tampil keterangan "Selamat! Anda lulus tahap administrasi berkas"
Namun, jika tak lolos maka yang tampil adalah keterangan "Mohon maaf. Anda tidak lulus tahap administrasi karena belum memenuhi persyaratan administrasi instansi yang dilamar"
Data Terkini Pelamar CPNS 2024
Sesuai data yang diunggah oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) dalam Instagram resminya @bkngoidofficial per 11 September 2024, pelamar CPNS yang berhasil daftar sampai final sebanyak 3.872.844 orang.
Sementara itu, sebanyak 3.321.312 pelamar berstatus Submit. Kemudian sebanyak 1.727.771 bersatus Verif Memenuhi Syarat (MS) dan 319.904 lainnya berstatus Verif Tidak Memenuhi Syarat (TMS).
Adapun instansi dengan pelamar terbanyak sesuai data tersebut adalah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia yakni total 568.257 pelamar. Selanjutnya disusul oleh Kementerian Agama (Kemenag) sebanyak 329.222 pelamar.
Pada instansi daerah, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menjadi tujuan pelamar paling banyak yakni sebanyak 43.884. Kemudian disusul oleh Pemerintan Provinsi Jawa Timur dengan pelamar sebanyak 32.041