Radar Seluma.Bacakoran,co

Sekda Salurkan Bantuan Mesin Perontok Padi

--

 

PEMATANG AUR  - Sekretaris Daerah Seluma H Hadianto, SE, MM, M.Si menyerahkan tiga unit Power Thresher (alat perontok padi) ke kelompok tani yang ada di Kabupaten Seluma. Mesin perontok padi ini merupakan bantuan dari Kementerian Pertanian yang diterima oleh Dinas Pertanian Seluma. 

Penyerahan power thresher dilaksanakan di Pasar Sembayat bertepatan dengan apel akbar. 

Hadianto berharap kepada kelompok tani yang mendapat bantuan alat perontok padi ini untuk dapat merawat, dipergunakan sebaik-baiknya. Jangan sampai membiarkan alat ini terbengkalai di areal persawahan. "Saya berharap agar mesin ini dapat mempermudah petani kita pada saat panen nanti. 

Sekarang alhamdulillah lima kelompok tani dapat bantuan alat perontok padi ini. Rawatlah alat ini dengan sebaik mungkin," katanya, kemarin (27/12).

Selain Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma dalam amanatnya menyampaikan  bahwa MCP kabupaten Seluma untuk saat ini berada di peringkat satu dari sepuluh kabupaten kota dan mudah-mudahan ini nanti tetap bertahan.

Adapun lima kelurahan/desa yang memperoleh bantuan Power Thresher yaitu Desa Tanah Abang Kecamatan Ilir Talo, Kelurahan Masmambang Kecamatan Talo, Desa Sukasari Kecamatan Air Periukan, Desa BP II dan Sari Mulyo Kecamatan Sukaraja.

Sekda mengharapkan dengan adanya bantuan mesin perontok padi ini kualitas padi menjadi lebih baik dan juga hasilnya lebih meningkat lagi. Oleh karena itu Sekda meminta agar mesin perontok padi ini dapat dirawat dan digunakan sebagaimana mestinya.(adt)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan