KB Bikin Kamu Gemuk? Mitos Atau Fakta???
Alat kontrasepsi--radarseluma.bacakoran.co
Stres berlebihan
Efek samping obat-obatan
Penyakit tertentu, seperti hipotiroid dan PCOS
Jenis KB Hormonal yang Katanya Bikin Gemuk
Bentuk dan cara penggunaan KB hormonal berbeda-beda. Berikut ini adalah tiga bentuk KB hormonal yang banyak dianggap sebagai jenis KB yang bikin gemuk:
1. Pil KB
Pil KB adalah jenis kontrasepsi dalam bentuk tablet yang mengandung hormon estrogen dan progesteron, atau hanya progesteron saja. Pil KB umumnya terdiri dari 21–35 tablet, yang diminum dalam 1 siklus dan berkelanjutan. Khusus pil KB yang hanya mengandung progesteron saja, biasanya terdiri dari 28 tablet.
Jika digunakan dengan benar dan rutin, pil KB cukup efektif untuk mencegah kehamilan, yaitu dengan tingkat keberhasilan 91%.
Sebagian wanita pengguna pil KB memang bisa mengalami peningkatan berat badan, tetapi peningkatan tersebut terbilang tidak signifikan, sehingga tidak bisa dikatakan sebagai penyebab kegemukan. Umumnya, setelah tubuh terbiasa dengan pil KB, berat badan juga bisa kembali normal.
2. KB implan atau susuk
KB implan atau susuk merupakan jenis KB berbentuk batang atau tabung kecil yang ditanam atau dipasang di bawah kulit, tepatnya di jaringan lemak lengan bagian atas. KB ini mengandung hormon progesteron yang dilepaskan sedikit demi sedikit dari tabung implan ke dalam tubuh. KB ini umumnya dapat bertahan selama 3–5 tahun.