Murah dan Mudah Didapati, Pisang Miliki 11 Manfaat untuk Kesehatan
Olahan Pisang--
Sebuah studi dalam Medical Science Monitor yang berjudul Association of Dietary Potassium Intake with the Development of Chronic Kidney Disease and Renal Function in Patients with Mildly Decreased Kidney Function: The Korean Multi-Rural Communities Cohort Study, melibatkan lebih dari 5000 orang yang mengidap ginjal kronis.
Hasilnya, mengonsumsi pisang yang mengandung potasium membuat perkembangan penyakit ginjal menjadi lebih lambat.
6. Membantu pemulihan atau menambah energi
Jika kamu dalam kondisi pemulihan setelah sakit atau berolahraga, tidak ada salahnya untuk mengonsumsi buah ini sebagai camilan sehat. Karbohidrat dalam buah ini membuat energi kamu menjadi lebih optimal.
7. Membantu proses penyembuhan luka
Bukan hanya dagingnya, ternyata kulitnya juga memiliki kandungan antioksidan dan antiinflamasi yang bisa membantu proses penyembuhan luka lebih cepat. Namun, perlu kamu ingat, manfaat ini bisa kamu rasakan pada luka yang terbilang ringan.
Kamu bisa mencoba dengan mengoleskan bagian dalam kulit buah ini pada luka ringan. Meskipun begitu, masih perlu penelitian lebih lanjut untuk membuktikan manfaat yang satu ini.
8. Meningkatkan kesuburan pria
Rutin mengonsumsi buah ini juga memiliki manfaat sendiri bagi pria. Kekurangan potasium dapat menyebabkan penurunan testosteron yang berkaitan dengan kesuburan.