Radar Seluma.Bacakoran,co

Pemda Bengkulu Selatan Ciptakan Hatrick, Raih WTP 3 Kali Berturut

Pemkab BS raih WTP--radarseluma.bacakoran.co

Bacoan Jemo Kito - Pemda Bengkulu Selatan berhasil meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari BPK RI atas laporan keuangan pemerintah daerah tahun anggaran 2023.

Dengan diraihnya kembali WTP ini, Pemda Bengkulu Selatan berhasil meraih WTP tiga tahun berturut-turut, yakni tahun 2021, 2022, dan 2023.

Penyerahan LHP BPK RI kepada Pemda Bengkulu Selatan dilakukan pada Senin, 20 Mei 2023 bertempat di kantor BPK RI perwakilan Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Idul Adha 2024, Sapi Milik Ngatijo Kembali Dibeli Presiden Jokowi?

BACA JUGA:Pendaftar PKD Membludak, Sudah 248 Orang

Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi menerima langsung LHP tersebut, didampingi Ketua DPRD, Barli Halim, S.E.

Bupati menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas capaian opini WTP. Tentunya prestasi itu diraih atas kinerja yang baik semua jajaran Pemda Bengkulu Selatan dalam menyusun laporan keuangan dan pendataan asset.

"Ya syukur alhamdulillah kembali WTP. Ini tentunya atas kinerja semua unsur yang terlibat. Kedepan kinerja harus lebih baik lagi," ujar Bupati.

Terkait catatan atau rekomendasi BPK yang tertuang dalam LHP, Bupati meminta agar cepat ditindaklanjuti dan diselesaikan paling lambat 60 hari sejak LHP diterima. 

Tag
Share