Radar Seluma.Bacakoran,co

Kado Ulang Tahun Seluma, Sinyal Provider Seluler Segera Masuk ke Ulu Talo

Warga Ulu Talo segera nikmati sinyal provider seluler--radarseluma.bacakoran.co

 

Bacoan Jemo Kito - Provider Telkomsel akan segera memasang repeater penguat sinyal di Kecamatan Ulu Talo tepatnya di atas bukit Talang Durian.

Menurut Telkomsel yang menjadi kendala sehingga masyarakat di Ulu Talo tidak mendapatkan sinyal seluler karena terhalang bukit Talang Durian yang berketinggian lebih kurang 70 meter.

Oleh karena itu solusinya adalah memasang menara di atas bukit Talang Durian agar sinyal ini bisa didapatkan oleh warga Ulu Talo.

Perwakilan Telkomsel menyampaikan saat ini pihaknya sudah menyediakan alat di Kabupaten Mukomuko. Dan diperkirakan dalam waktu dua pekan alat ini akan digeser ke Kabupaten Seluma untuk dipasang di bukit Talang Durian.

Tetapi dalam pemasangan nanti Telkomsel mengharapkan bantuan dari masyarakat sekitar sehingga proses pemasangan berjalan dengan lancar.

BACA JUGA: 208 Orang Pelamar PPS, Gagal di Seleksi CAT

BACA JUGA: Jalan Padang Capo, Dijanjikan Akan Dibangun 2024?

"Alhamdulilah bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Seluma yang ke 21 kita mendapatkan kado pemasangan menara penguat sinyal untuk Kecamatan Ulu Talo.

Tidak hanya di Ulu Talo nanti ini akan berdampak dengan sinyal di Kecamatan Semidang Alas tepatnya di Desa Kayu Elang," kata Bupati Seluma Erwin Octavian, SE usai menerima audensi Telkomsel di gedung daerah, kemarin (20/5).

Bupati menyampaikan masyarakat sangat mengharapkan sinyal seluler bisa diakses. Karena menurut bupati di sana ada gubuk tempat anak-anak atau masyarakat mencari sinyal.

"Ini menjadi kabar gembira karena masyarakat di sana sangat sulit mencari sinyal. Bahkan di sana itu ada gubuk sinyal. Tempat masyarakat cari sinyal sampai dengan malam hari kumpul di sana," sambungnya. 

Kemudian bupati menyampaikan bahwa di Kabupaten Seluma ini khususnya di empat hulu, sinyal dan listrik masih menjadi kendala masyarakat.

"Dua minggu lagi akan dipasang. Dalam waktu dekat kita akan menggelar rapat bersama dengan Kades dan Camat Ulu Talo untuk membahas rencana pemasangan tower ini," imbuhnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan