Radar Seluma.Bacakoran,co

Perkuat Ekonomi Daerah, Bupati Gusnan Wujudkan Ring of Road

Bupati bs, Gusnan--radarseluma.bacakoran.co

 

Bacoan Jemo Kito - Mewujudkan akses jalan penghubung antar desa, kecamatan dan kabupaten. Hal tersebut memang merupakan proyek jalur lingkar atau Ring Of Road yang telah berjalan di BS. Hal ini sebagaimana disampaikan Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi,SE.MM.

 

"Proyek Ring Of Road selalu digaungkan. Sebab, Ring Of Road akan menjadi salah satu langkah untuk memajukan BS melalui pembangunan infrastruktur yang dirancang dan ditata dengan matang,"ungkap oleh Bupati BS, Gusnan Mulyadi,SE.MM.

 

Dikatakan Gusnan, pembukaan badan jalan sudah dilakukan, salah satu contohnya adalah akses jalan Bengkulu Selatan dengan Kaur yang sudah dirampungkan yaitu dari Kecamatan Kedurang Bengkulu Selatan ke Kecamatan Padang Guci Kabupaten Kaur.

 

"Sebagai tindak lanjut dari Proyek Ring Of Road pembangunan badan jalan terus dilakukan. Pemkab BS kembali membuka badan jalan penghubung antara Kecamatan Air Nipis dengan Kecamatan Ulu Manna menuju Kota Pagar Alam, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). Selanjutnya, akses jalan Kecamatan Air Nipis ke Kecamatan Ulu Manna, yaitu akses Jalan Air Tenam,"ujar Gusnan. 

BACA JUGA:Pilkada Seluma, Dipastikan Tanpa Paslon Perseorangan

BACA JUGA:Gara-gara Chat WA, Suami 'Ngemughu', Mama Muda ini Dicekik dan Dipukul

 

Gusnan juga menyampaikan pembangunan kembali berlanjut dari Kecamatan Ulu Manna menuju Kabupaten Seluma. Proyek Ring Of Road  telah diusulkan pada Musrenbang Tingkat Kabupaten tahun 2024 yang digelar beberapa waktu. 

 

"Pembangunan jalan semua sudah berlangsung. Itu juga salah satu yang dimasukkan pada RPJMD,"gumam Gusnan. 

Tag
Share